Akhir-akhir ini udara terasa sangat panas. Apalagi di siang hari, mentari terasa menyengat dengan hebatnya dan membuat badan terasa panas dan lengket. Tenggorokan pun terasa kering dibuatnya, gerah pun makin tak tertahankan. Untuk mengatasi kondisi gerah tersebut banyak orang akhirnya mencari minuman dingin untuk menyegarkan suasana dengan membeli minuman tersebut ke luar rumah.
Namun bagi kamu yang malas keluar rumah karena terasa sangat panas dan takut semakin gerah, kamu bisa coba untuk membuta sendiri minuman dingin tersebut. Tak perlu dengan bahan yang mahal, dengan bahan-bahan sederhana pun kamu bisa membuat minuman dingin yang menyegarkan.
Lalu, minuman apa saja yang bisa jadi rekomendasi buat kamu? Yuk, simak ulasan berikut ini!
1. Es Teh
Es teh menjadi minuman dingin pertama yang barangkali sudah menjadi minuman sejuta umat. Minuman sederhana ini nyatanya sangat diminati masyarakatt kita dimanapun berada. Untuk menghilangkan hausmu, kamu bisa mencampurkan seduhan teh dengan gula pasir dan memnambahkan es batu.
2. Es Kelapa Muda
Es kelapa muda dapat kamu buat dengan cara mencampurkan air kelapa beserta daging kelapa muda dengan saus gula merah, gula pasir atau gula batu dan jangan lupa tambahkan butiran es batu yang menyegarkan!
3. Timun Kerok
Buka kulkasmu dan ambillah sebatang timun dan buang bijinya lalu kerok bagian dagingnya menggunakan sendok lalu campurkan dengan sirup melon, selasih, dan butiran es batu. Kamu juga bisa menambahkan irisan jeruk lemon secukupnya agar semakin segar.
4. Es Sirup
Minuman satu ini cukup mudah untuk dibuat karena kamu cukup mencampurkan air putih dengan sirup sesukamu dan tambahkan es batu.
5. Es Teh kampul
Es kampul bisa kamu nikmati dengan mencampurkan air seduhan teh yang dicampur gula pasir dan es batu, terakhir tambahkan irisan jeruk lemon. Dijamin tenggorokanmu akan terasa segar!
Itu dia 5 rekomendasi minuman dingin yang bisa kamu buat saat udara terasa panas. Jangan lupa untuk meminum secukupnya ya agar efek negatif tidak muncul karena kebanyakan porsinya!