5 Cara Menjadi Tetangga yang Baik, Yuk Terapkan!

Hikmawan Firdaus | Mutami Matul Istiqomah
5 Cara Menjadi Tetangga yang Baik, Yuk Terapkan!
ilustrasi bertetangga.[freepik.com/freepik]

Ketika kamu tidak memiliki seorang tetangga yang baik, maka kamu harus menjadi tetangga yang baik untuk orang lain. Pasalnya sadar atau tidak bagaimana kondisi lingkungan sangat berpengaruh kepada kehidupan seseorang. 

Menciptakan lingkungan yang membuat orang merasa betah, harus dengan adanya sikap kesadaran diri sendiri untuk menjadi seseorang yang baik dan mengayomi. 

Lantas, bagaimana cara menjadi tetangga yang baik

1. Saling menghormati 

Satu orang dengan orang yang lain tentu memiliki ragam perbedaan, keyakinan, pendapat, dan lain halnya. Dari semua perbedaan itu, kita harus fokus kepada satu hal yang bisa menyatukan. Jangan fokus kepada hal yang justru bisa memecah belah. 

Sikap saling menghormati sangat penting untuk mewujudkan toleransi tersebut. Kalau kita bisa menghormati perbedaan, maka kita akan menciptakan lingkungan bertetangga yang tenang dan damai. 

2. Merangkul

Merangkul tetangga lain bisa dilakukan ketika ada pendatang baru. Jangan malah sok berkuasa karena sudah tinggal lebih lama. Rasa sok berkuasa ini jika diteruskan bisa menimbulkan persaingan yang tidak sehat. 

Maka dari itu, sebagai seseorang yang sudah lebih lama tinggal di sini, kita harus menjadi seseorang yang bisa merangkul dan mengayomi. Ketika kita bisa menjadi seorang tetangga yang merangkul pendatang baru, kita akan membuatnya merasa betah.

3. Bersikap ramah-tamah

Bersikap ramah tamah juga sangat penting untuk dilakukan agar terjalin komunikasi dan silaturahmi yang baik antar tetangga. Paling tidak adalah senyum dan sapa ketika berpapasan. Hal ini akan memberikan kesan bahwa kita menjaga keramah-tamahan dengan tetangga. 

Selain itu kita juga bisa sering-sering berbaur dengan tetangga lain. Berbaur ini termasuk salah satu cara menjaga silaturahmi. Bahkan bisa menjadi penenang pikiran ketika sedang memiliki banyak beban.

4. Berbagi 

Berbagi tidak harus banyak dan mewah. Berbagi yang paling sederhana adalah berbagi apa yang kita miliki. Misalnya berbagi masakan atau makanan kepada tetangga. 

Berbagi adalah hal yang baik. Namun lakukan dengan ikhlas tanpa mengharap timbal balik. Ketika kamu memberikan sesuatu kepada tetangga, jangan berharap bahwa kamu juga akan diberi sesuatu. Kamu harus ikhlas dan memiliki niat awal yang baik.

5. Menjenguk ketika sakit 

Menjenguk tetangga ketika sedang sakit juga merupakan salah satu bentuk kepedulian yang bisa kita lakukan. Menjenguk tetangga yang sakit membuat tetangga merasa bahwa dia tidak sendirian, tetangganya ada dan siap untuk membantu. 

Pasalnya beberapa orang merasa sungkan untuk meminta tolong kepada tetangga ketika membutuhkan bantuan. Namun, ketika tetangga berkenan untuk menjenguk, seseorang seperti memiliki keluarga yang lain, yaitu para tetangga. 

Itu dia 5 cara menjadi tetangga yang baik. Yuk terapkan!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak