3 Kebiasaan yang Bisa Meningkatkan Prestasimu, Fokus pada Aksi!

Hayuning Ratri Hapsari | Tia Antonia
3 Kebiasaan yang Bisa Meningkatkan Prestasimu, Fokus pada Aksi!
Ilustrasi bekerja (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Memiliki kinerja yang baik akan membuat seseorang merasa lebih puas atas pencapaian dirinya sendiri. Tentu saja hal itu merupakan hal yang sangat diimpikan semua orang, terlebih jika kinerja yang baik tersebut dapat membawa pada peningkatan prestasi, baik di dalam lingkungan sekolah maupun di lingkungan kerja.

Buat kamu yang sering melihat teman atau rekan kerjamu memiliki kinerja dan prestasi, hal itu tentu membuatmu tertarik pula untuk menjadi seperti mereka. Lantas apa saja hal yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan kinerja dan prestasimu? Mari simak beberapa hal berikut.

1. Memilah dan Menahan Kepuasan Sesaat

Sudah tahu apa saja hal yang menjadi contoh dari kepuasan sesaat? Jalan-jalan atau makan-makan dengan teman untuk menyenangkan hati namun tanpa terasa dilakukan terus-menerus dan membuat kamu susah untuk memilah mana yang harus kamu lakukan untuk menunjang kinerja dan prestasimu.

Bisa saja, kebanyakan bepergian membuat kamu lupa jika ada hal penting terkait pekerjaanmu yang harus kamu kerjakan. Cobalah untuk menahan diri dari kepuasaan sesaat.

Ada baiknya pula jika kamu menabung dan menyisihkan uangmu, anggap saja ini latihan menahan diri agar tidak mudah mengeluarkan uang dan tergoda untuk melakukan hal yang belum terlalu penting untuk dilakukan.

2. Fokus pada Aksi

Terkadang, kamu memiliki banyak teori dan ide-ide namun enggan untuk mulai beraksi karena terlalu mager. Mulai sekarang, cobalah untuk lebih bersemangat mendorong diri agar tidak hanya ada ide dan teori yang belum terealisasikan, namun juga ada aksi yang membuat semua impianmu pelan-pelan mulai terwujud.

3. Rencanakan Hari Esok dengan Baik

Sebelum mengakhiri hari untuk beristirahat di malam hari, ada baiknya jika kamu memikirkan apa yang sebaiknya besok kamu lakukan. Sehingga keesokan harinya, ketika kamu bangun, ada semangat lebih untuk kamu menjalani hari.

Memang terkadang apa yang kita rencanakan tidak sesuai dengan yang terjadi, namun tetap tak ada salahnya jika kita membuat perencanaan.

Demikianlah tiga hal yang bisa meningkatkan prestasimu jika kinerjamu juga meningkat. Cobalah untuk lebih fokus dalam melakukan hal yang kamu rasa bisa meningkatkan prestasimu. Selamat mencoba!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak