Dewasa memang kerap disandingkan dengan bertambahnya usia. Padahal, kedewasaan tidak selalu sebanding dengan usia. Banyak orang yang umurnya sudah tua namun pemikiran dan tingkah lakunya masih seperti kanak-kanak, tidak bisa kita anggap dewasa. Di sisi lain, banyak pula remaja atau pemuda yang pemikiran dan tingkah lakunya dewasa.
Oleh karena itu, belum tentu orang yang sudah tua bisa disebut sebagai orang dewasa sepenuhnya. Lebih tepat bila kedewasaan adalah perkara pemikiran dan tingkah laku.
Namun apabila dewasa bukan hanya soal umur, lalu bagaimana cara kita mengetahui seseorang sudah dewasa atau belum? Atau bahkan diri kita sendiri sudah dewasa atau belum? Hal ini bisa dilihat dari cara kita berpikir dan bersikap.
Demikian adalah 4 tanda atau ciri-ciri orang yang sudah dewasa.
1. Bisa Mengendalikan dan Menjaga Emosi
Sebagai manusia, kita bisa memiliki emosi yang beragam tergantung pada kondisi yang dihadapi. Orang yang sudah dewasa bisa mengatur dan menjaga emosi dengan baik.
Jadi, emosi yang muncul, terutama amarah, bisa dikendalikan, sehingga tidak membuat kita melakukan tindakan gegabah karena terpancing emosi.
2. Berpikir Sebelum Mengambil Keputusan
Selain bisa mengendalikan emosi dengan baik, oeang dewasa cenderung suka berpikir sebelum mengambil keputusan. Jadi jika sedang menghadapi suatu permasalahan, orang yang dewasa akan memikirkan tindakan yang akan dilakukan dengan baik.
Berbeda dengan orang yang belum dewasa, mereka lebih mudah mengambil keputusan dengan tergesa-gesa serta dipengaruhi oleh emosi.
3. Menerima Kenyataan dengan Ikhlas
Dalam kehidupan ini ada hal-hal yang sesuai dengan keinginan kita, namun banyak pula yang tidak sesuai harapan kita. Kedewasaan seseorang bisa dilihat dari caranya menyikapi hal ini.
Orang dewasa akan menerima kenyataan yang ada dengan ikhlas meskipun tidak sesuai dengan apa yang diharapkan. Sedangkan orang yang belum dewasa cemderung sulit untuk menerima kenyataan.
4. Bertanggung Jawab atas Segala Tindakan
Dalam beraktivitas sehari-hari, kita tidak selalu benar, ada saatnya kita melakukan kesalahan dan itu merupakan hal yang wajar. Namun, orang yang sudah dewasa akan bertanggung jawab atas segala yang diakibatkan oleh perbuatannya.
Meskipun harus menghadapi masalah, orang dewasa akan tetap menghadapinya sebagai bentuk tanggung jawab atas apa yang ia perbuat.
Demikian 4 tanda atau ciri-ciri seseorang yang sudah dewasa. Bagaimana dengan dirimu?