Hidup memang penuh cobaan dan merupakan suatu perjalanan panjang yang harus kita hadapi serta syukuri. Terkadang beban hidup yang berat dapat membuat Anda merasa lelah dengan hidup ini. Ujung-ujungnya Anda akan mengeluh dengan kehidupan yang tidak sesuai dengan harapan dan keinginan.
Memang tidak dipungkiri setiap orang memiliki cara atau strategi dalam menghadapi masalah atau cobaan. Ada yang mudah mengeluh serta ada juga orang yang terus bersyukur dengan ujian yang diberikannya.
Orang yang bersyukur akan mudah menerima dan tidak gampang mengeluh. Berbeda jauh dari orang yang selalu atau mudah mengeluh, pastinya ia akan menanamkan jiwa yang pesimis dan mudah menyerah dengan keadaan. Misal dalam bekerja ia dihadapkan dengan perkara yang susah lalu ia dengan mudahnya mengatakan bahwa pekerjaannya sangat mudah dan setiap hari mengeluh. Maka yang ada hanya rasa frustasi dan pekerjaannya semakin hari malah semakin berat.
Ataupun ketika keinginanya tidak terwujud ia malah menyalahkan dan mengeluh dengan keadaannya.
Dan berikut ini 3 kerugian jika Anda selalu mengeluh dalam hidup.
1. Pekerjaan akan selalu terasa berat
Otomatis jika Anda hidup selalu mengeluh maka pekerjaan Anda akan selalu terasa berat. Selain itu, mengeluh tidak akan menyelesaikan masalah yang ada malah bertambah. Sehingga bijaklah dalam mengambil keputusan untuk tidak mengeluh dan selalu semangat.
2. Susah mencapai target
Target dalam bekerja adalah hal biasa. Namun jika Anda selalu terus mengeluh karena target yang terlalu tinggi maka Anda akan susah dalam mencapai target tersebut. Lebih baik terus berkurang dan berusaha agar target bisa segera tercapai dari pada selalu mengeluh.
3. Hidup kurang bergairah
Jika dalam hidup Anda selalu mengeluh maka Anda akan loyo dan hidup tidak bergairah. Sehingga wajah Anda akan tampak kurang semangat yang pada akhirnya akan mempengaruhi kualitas hidup Anda. Sehingga kurangi dan hapus rasa mengeluh dalam diri Anda itu agar hidup Anda kembali bergairah lagi. Dan yang paling penting untuk menerapkan hidup semangat dalam hidup.
Itulah 3 kerugian jika Anda suka mengeluh. Semoga bermanfaat.