Jika kita mengenal seseorang yang kita sukai, mungkin kita akan memiliki keinginan untuk mengejar dan berjuang untuk mendapatkannya. Untuk itu, kita perlu melakukan pendekatan atau PDKT dengan doi agar mau menjadi pasangan kita.
PDKT sendiri sering dilakukan oleh muda-mudi mulai dari remaja yang baru puber. Karena biasanya pada masa muda gejolak cintanya masig tinggi.
Meski begitu, tidak semua orang mengerti cara PDKT yang baik agar bisa mendapatkan hati orang yang disukai. Akibatnya, PDKT tersebut justru mengalami kegagalan atau kandas sebelum jadian.
Perlu kita ketahui bahwa PDKT tidak boleh sembarangan. Ada beberapa hal yang harus dihindari saat PDKT. Jika dilakukan, maka bisa membuat target menjadi tidak suka dengan kita.
Berikut ini adalah 4 hal yang harus kita hindari saat PDKT.
1. Terlalu Pede
Ketika PDKT memang kita diharuskan untuk percaya diri. Hal ini agar kita bisa mencuri hati orang yang kita suka. Dengan percaya diri maka kita bisa melakukan berbagai cara untuk meyakinkannya agar mau menjadi pasangan kita.
Namun, percaya diri yang dilakukan juga harus masih dalam batas normal, jangan berlebihan. Karena terkadang ada orang yang saat PDKT jadi terlalu pede. Jadinya tindakan yang dilakukan justru terlihat cringe.
2. Menunjukkan Rasa Minder
Sebaliknya, kita juga hendaknya jangan menunjukkan rasa minder atau malu kita. Wajar saja bila kita merasa minder atau malu, namun jangan tunjukkan rasa minder tersebut. Karena jika kita terlihat minder, kita akan menjadi tidak meyakinkan.
3. Bersikap Berlebihan
Meskipun sedang proses pendekatan, namun sikap yang dilakukan hendaknya masih dalam batas normal. Jangan melakukan hal-hal yang berlebihan.
Misalnya dengan terlalu baik kepada pujaan hati. Karena belum tentu doi mau menerima cinta kita. Kalau kita sudah melakukan effort yang berlebihan, maka nantinya kita juga yang akan kecewa.
4. Terlalu Mengekang
Saat proses pendekatan mungkin kita akan memiliki hubungan yang dekat dengan doi, namun selama belum jadian kita bukanlah siapa-siapa yang berhak mengatur kehidupannya. Maka, kita tidak boleh mengekang urusannya.
Misalnya dengan melarangnya berteman dengan lawan jenis atau yang lainnya. Tindakan seperti ini justru bisa membuatnya tidak nyaman dan tidak mau menerima cinta kita.
5. Tidak Siap Mendapat Penolakan
Apa pun bisa terjadi dalam PDKT, baik diterima maupun ditolak. Oleh sebab itu, kita harus selalu siap dengan segala kemungkinan, termasuk penolakan. Hal ini agar kita tidak sakit hati.
Demikian 5 hal yang wajib dihindari selama PDKT. Jadi bagaimana, sudah siap menggaet gebetanmu?
Video yang mungkin Anda suka: