5 Arti Warna Biru Menurut Psikologis, Damai dan Menenangkan!

Candra Kartiko | Anang wan
5 Arti Warna Biru Menurut Psikologis, Damai dan Menenangkan!
Ilustrasi cat warna biru (Freepik/vanitjan)

Memiliki warna kesukaan mungkin saja ada pada setiap orang. Setiap warna juga memiliki arti dan maknanya tersendiri. Seperti halnya warna merah yang dikaitkan dengan arti keberanian, dan warna putih sebagai lambang kesucian.

Namun, kita tidak akan membahas kedua warna tersebut. Kali ini kita akan membahas seputar warna biru. Jika dilihat dari berbagai sudut pandang, pastilah warna biru memiliki arti yang banyak sekali. 

Umumnya, warna biru identik dengan pria dan merah mudah identik dengan wanita. Dalam bahasa Inggris, kata biru atau “blues” diartikan untuk menggambarkan kesedihan, perasaan depresi, atau masa suram.

Namun, menurut pandangan psikologi apa sih arti dari warna biru? Berikut ulasannya yang dilansir dari laman sehatq.com.

Arti warna biru menurut psikologi

1. Tenang dan damai

Warna biru sering dipandang sebagai warna ketenangan, terkesan konservatif, dan tradisional. Warna biru juga sering diartikan sebagai warna yang damai, tenang, aman, dan teratur.

Warna biru bisa membuat perasaan menjadi lebih nyaman. Bahkan, interior dengan warna biru lebih banyak disukai dibandingkan warna orange.

2. Stabil dan andal

Warna biru juga sering dikaitkan dengan kestabilan dan keandalan. Kamu sering melihat logo-logo bisnis kan, ada banyak logo bisnis yang menggunakan warna ini. Contohnya saja seperti kominfo.

Warna logo bisnis dengan warna biru menggambarkan kondisi bisnis yang stabil.

3. Perasaan sedih

Selain stabil, warna ini juga menggambarkan perasaan sedih, kesepian, atau menyendiri. Istilah seperti “Baby blues” dapat digunakan untuk menggambarkan perasaan sedih atau kondisi yang penuh kesedihan dan kesuraman.

4. Keamanan

Dari arti warna biru yang menenangkan, warna biru juga diartikan dengan pemberi rasa aman. Bahkan, sebuah laporan di Inggris.dan Jepang mengungkapkan bahwa penggunaan lampu jalan berwarna biru dapat menurunkan tingkat kejahatan di jalanan sana.

Akan tetapi, masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui alasannya.

5. Produktivitas

Dilansir dari Very Well Mind yang mengutip sebuah penelitian, disitu disebutkan bahwa orang akan lebih produktif saat berada di ruangan berwarna biru.

Jadi, kamu gak perlu heran jika warna biru sering dijadikan warna interior kantor.

Yap, mungkin itu sejumlah arti warna biru menurut psikologi yang bisa dijelaskan. Semoga bermanfaat

Video yang mungkin Anda suka

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak