Seorang ibu rumah tangga yang terampil tidak akan bisa hanya berdiam diri saja di rumahnya. Bersantai-santai menunggu kepulangan suami ataupun anak-anaknya. Apalagi jika ibu rumah tangga yang memperkerjakan seorang pembantu.
Sangat memiliki waktu luang yang sangat luang sekali. Ibu rumah tangga seperti itukah kamu? Jika iya, maka tidak ada salahnya jika kamu mencetuskan sebuah ide untuk membuat usaha sampingan di rumah guna mengisi hari-hari kamu. Bagi kamu yang memiliki keahlian memasak, dapat memanfaatkan keahliannya.
Baca Juga: 5 Etika Mengirim Pesan Kerja di Luar Jam Kerja, Awali dengan Meminta Maaf
Berikut ini ada beberapa daftar usaha sampingan untuk ibu rumah tangga:
1. Bisnis Reseller dan Dropship
Di era pertumbuhan teknologi digital yang semakin pesat, menjadi seorang reseller dan juga dropship bisa menjadi pilihan yang tepat sebagai usaha sampingan bagi ibu rumah tangga.
Menjadi reseller dan juga dropshipper merupakan sebuah cara menghasilkan uang bagi ibu rumah tangga yang mudah serta menguntungkan karena bisa dilakukan secara fleksibel.
Walaupun sama-sama menjual barang dari orang lain, namun cara kerja seorang reseller dan dropship tidak sama, ya. Nah, apa tuh perbedaan dari keduanya?
Reseller merupakan bisnis yang mengharuskan kamu untuk membeli suatu produk terlebih dahulu kemudian menjualnya kembali.
Sedangkan sebagai seorsng dropshipper, kamu tidak perlu repot-repot melakukan hal tersebut, kamu hanya perlu meneruskan pesanan yang dari pembeli kepada penjual.
Keduanya termasuk salah satu bisnis ibu rumah tangga tanpa modal yang sangat cocok untuk dicoba.
Baca Juga: Waspada Gejala Post-Holiday Blues, Lakukan 4 Hal Ini untuk Mengatasinya!
2. Usaha Sampingan Laundry Rumahan
Usaha laundry sangatlah mudah untuk dijalankan. Apalagi jika berdekatan dengan area kampus, dimana banyak sekali anak kos- kosan yang malas untuk mencuci. Ini bisa menjadi salah satu jalan rezeki kamu tentunya.
Terlebih lagi jika sedang memasuki musim penghujan, kami akan sukses menjadi seorang pengusaha laundry kiloan. Namun, kami juga harus memberikan sebuah pelayanan yang baik dan juga kompetitif, ya.
3. Jasa Penulis Lepas ( Penulis Lepas)
Cara menghasilkan uang bagi ibu rumah tangga selanjutnya ini sangat cocok untuk kamu yang memiliki hobi menulis.
Saat ini sudah banyak perusahaan yang membutuhkan jasa penulis lepas untuk memenuhi kebutuhan marketing pada website mereka.
Hal tersebut tentunya bisa kamu manfaatkan sebagai salah satu sumber penghasil cuan. Dengan menjadi seorang penulis lepas , kamu tidak akan terikat dengan jam kerja perusahaan.
Artinya, kamu dapat menyelesaikan pekerjaan tersebut secara fleksibel dan juga bisa dilakukan di mana saja. Enak kan? Selain menyalurkan hobi, kamu juga bisa mendapatkan penghasilan tambahan.
Baca Juga: Inilah 10 Negara Terbaik untuk Ditinggali, Indonesia Nomor Berapa?
4. Usaha Sampingan Jual Nasi bungkus
Jangan pernah meremehkan nasi bungkus, karena sejatinya nasi bungkus bukanlah makanan yang murahan. Nasi bungkus juga membuka sebuah peluang usaha untuk para ibu rumah tangga.
Nasi bungkus dengan beragam lauk, misalnya nasi bungkus dengan sambal teri, nasi bungkus dengan ayam goreng, dan juga nasi bungkus sambal balado, bisa kamu kemas dalam bungkus menggunakan kertas minyak dan juga pengemasannya diupayakan supaya tahan hingga satu hari.
Untuk harga dapat kamu sesuaikan dengan ukuran ataupun porsi nasi yang dibungkus. Untuk konsumennya sendiri sudah sangat banyak lho, mulai dari kantin di sekolah, kantin di rumah sakit, kantin di kampus, sampai warung angkringan pada malam hari.
Yang pasti jangan pernah untuk kehabisan ide dalam menjalankan usaha sampingan di tengah kesibukan kamu mengurus keluarga, ya.
Nah, itulah tadi beberapa daftar usaha sampingan untuk ibu rumah tangga yang bisa kamu coba. Semoga bermanfaat ya.