Awal tahun menjadi awal yang baik untuk menaruh harapan dan resolusi yang sudah disiapkan bagi sebagian orang. Tidak hanya pekerjaan dan juga asmara, penampilan juga penting diperhatikan agar seseorang bisa lebih menghargai dirinya sendiri.
Salah satu bagian tubuh yang sering luput dari perhatian adalah rambut. Walau terbiasa merawat dengan cara creambath dan menggunakan conditioner, namun terkadang rambut juga butuh penyegaran dengan model dan warna yang berbeda.
BACA JUGA: Park Hang-seo Minta Semua Orang Tinggalkan Lapangan GBK saat Latihan, Cegah Taktik Vietnam Bocor
Berikut ini ada inspirasi trend warna rambut 2023 menyadur dari All Hair Things sesuai dengan pakar rambut yang terpercaya.
1. Champagne Blonde
Nama lain dari warna champagne blonde adalah bubbly blonde. Warna rambut pirang klasik yang terang ini cocok dengan segala tone kulit apa saja, jadi jangan khawatir kalau tidak cocok dengan warna kulit kamu ya! Selain itu warna champagne blonde ini sedang populer di kalangan wanita loh!
2. Mushroom Blonde
Kamu yang memiliki warna kulit cool undertone cocok dengan tren warna mushroom blonde ini. Warnanya cukup berbeda karena bisa nampak seperti abu-abu, cokelat maupun pirang.
3. Dark Blonde
Untuk Kamu yang tidak terlalu suka warna rambut yang mencolok, dark blonde bisa menjadi pilihan. Dengan menampilkan warna pirang yang lebih gelap, dark blonde lebih nyaman diaplikasikan untuk Kamu yang tidak terlalu suka menjadi pusat perhatian.
BACA JUGA: Transfer Liga Inggris: Chelsea Resmi Rekrut Benoit Badiashile dari AS Monaco
4. Caramel Blonde
Warna rambut yang dihasilkan dari campuran warna pirang dan rona cokelat keemasan ini sangat cocok untuk Kamu yang berkulit sawo matang dan cenderung gelap
5. Brown Blonde
Brown blonde atau biasa juga disebut bronde adalah salah satu tren warna rambut yang akan kembali eksis di tahun 2023 ini. Warna rambut ini cocok diaplikasikan untuk semua tone kulit. Jadi jangan ragu untuk mencobanya ya!
Itu tadi beberapa referensi tren rambut 2023 yang bisa Kamu coba aplikasikan. Pilihlah warna yang sesuai dengan karakter dan warna kulit Kamu.
Jangan lupa untuk tetap memperhatikan kesehatan rambut dengan melakukan perawatan rambut secara berkala. Jadi sudah tidak sabar kan bergaya dan tampil dengan warna rambut yang baru?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS