Selain rasa lapar dan haus, mulut yang terasa pahit sering kali menjadi masalah ketika berpuasa. Hal ini bisa menyebabkan rasa tak nyaman terlebih lagi tak boleh mengonsumsi apapun selama beberapa jam.
Penyebab mulut terasa pahit ketika berpuasa bisa disebabkan oleh beberapa faktor. Seperti kurangnya asupan cairan pada tubuh, jarang menyikat gigi, asam lambung naik, dan lain sebagainya.
Rasa pahit yang dirasakan kerap kali dirasakan tidak nyaman. Untuk itu, bagi kamu yang ingin mengatasi rasa pahit di mulut ketika puasa, yuk ikuti tips di bawah ini yang berdasarkan rangkuman dari laman hellosehat.com.
1. Rutin menyikat gigi saat sebelum tidur dan setelah sahur
Menjaga kebersihan gigi dan mulut merupakan salah satu kunci yang bisa dilakukan ketika mulut terasa pahit. Untuk itu cobalah rajin membersihkannya dengan menyikat gigi secara rutin ketika akan menjelang tidur dan setelah makan sahur.
Hal tersebut selain untuk menyingkirkan bakteri yang terdapat di mulut dan juga bisa menghilangkan rasa pahit.
BACA JUGA: 5 Tips Fokus Bekerja saat Berpuasa, yuk Terapkan!
2. Perbanyak konsumsi minum air putih
Salah satu yang menjadi penyebab mulu terasa pahit ialah kurangnya asupan cairan. Maka, cara yang bisa dilakukan ketika mulut terasa pahit adalah dengan perbanyak konsumsi air putih ketika telah memasuki waktu berbuka dan sahur. Setiap orang membutuhkan asupan air yang berbeda.
Untuk itu kamu perlu memperbanyak konsumsi air putih setidaknya 8 gelas sehari. Kamu bisa minum air putih dengan aturan 2 gelas ketika berbuka, 2 gelas sebelum tidur, 2 gelas ketika akan sahur, dan 2 gelas setelah sahur.
BACA JUGA: Jangan Dipaksa, Ini 5 Tips Mengajak Anak Salat Tarawih di Masjid
3. Menghindari makanan pedas yang bisa memicu asam lambung naik
Makanan yang memiliki cita rasa pedas apabila dikonsumsi secara berlebihan bisa memicu beberapa masalah pada pencernaan.
Salah satunya yaitu naiknya asam lambung yang bisa mengakibatkan mulut terasa pahit. Oleh sebab itu kamu perlu untuk menghindari makanan pedas yang bisa menjadi pemicu asam lambung naik.
Itu tadi beberapa cara ampuh yang bisa kamu lakukan ketika mulut terasa pahit saat berpuasa. Kondisi tubuh yang dalam keadaan fit, mulut pahit bukanlah suatu kondisi yang berbahaya. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS