5 Tips Ciptakan Good Relationship dengan Diri Sendiri, Jangan Pelit Pujian!

Hikmawan Firdaus | Latifah ..
5 Tips Ciptakan Good Relationship dengan Diri Sendiri, Jangan Pelit Pujian!
Ilustrasi memejamkan mata.[freepik.com/wayhomestudio]

Apa yang terjadi kalau kamu sering bersikap buruk pada orang lain? Tentu bakal dibenci dan dikucilkan, bukan? Mungkin di awal-awal bisa cuek, tapi lama-kelamaan relasi yang buruk dengan orang lain pasti akan bikin kamu sedih atau kesepian.

Nah, yang perlu diperhatikan gak cuma relasi dengan orang lain, lho. Bagaimana hubunganmu dengan diri sendiri pun patut dijaga dengan baik. Untuk itu, artikel kali ini akan membahas mengenai cara menciptakan good relationship dengan diri sendiri. Pastikan disimak terus, ya.

1. Mengapresiasi diri dengan baik

Adakalanya seseorang sangat dermawan dalam hal pujian ke orang lain, tapi ketika ke diri sendiri sudah ibarat musuh. Yang dilihat selalu sisi kurangnya, bukan pencapaian yang sudah diraih.

Nah, perilaku tersebut mulai sekarang dihilangkan, ya. Jangan pelit pujian ke diri sendiri, karena dirimu pun butuh asupan emosi positif agar bisa tetap percaya diri. Apa yang kamu wujudkan tentunya butuh kerja keras, dan kamu layak banget, lho, mendapat apresiasi.

2. Merawat diri dengan baik

Merawat diri di sini bukan hanya berkaitan dengan perawatan kulit atau kecantikan, lho. Termasuk merawat diri, yaitu menjaga pola makan tetap sehat, olahraga teratur agar kondisi tubuh tetap fit, dan berbagai aktivitas lain yang dapat menunjang kesehatan fisik dan psikis.

3. Alokasikan waktu menenangkan diri

Kendati hari-harimu disibukkan dengan berbagai tugas kerja atau studi, jangan lupakan untuk selalu mengalokasikan waktu beristirahat, ya. Waktu menenangkan diri ini bisa kamu manfaatkan untuk melakukan hobi, refleksi diri, atau hal lain yang bermanfaat.

4. Batasi pergaulan toksik

Di antara penyebab stres, adalah bergaul dengan orang toksik. Bahkan adakalanya orang toksik ini adalah keluarga sendiri. Siapa pun itu, jika setelah ditinjau ternyata berinteraksi dengannya hanya bikin kamu tertekan atau merusakan kepercayaan diri, sebaiknya batasi atau tinggalkan sama sekali jika memungkinkan, ya.

5. Lebih realistis

Agar kondisi mentalmu tetap terjaga, cobalah untuk lebih realistis dan tidak memasang ekspektasi terlalu tinggi. Hal ini bertujuan agar ketika kenyataan tak sesuai harapan, maka kecewa yang kamu rasakan gak terlalu dalam.

Ada banyak hal baik jika mampu membangun good relationship ke diri sendiri. Yang pasti kamu akan jauh lebih bahagia. Jadi, coba terapkan tips-tips tadi, ya!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak