4 Hal yang Perlu Dilakukan agar Pacar Tidak Cemburu pada Teman Lawan Jenis

Candra Kartiko | Galih Kenyo Asti
4 Hal yang Perlu Dilakukan agar Pacar Tidak Cemburu pada Teman Lawan Jenis
Ilustrasi pacar yang cemburu (pexels.com/Budgeron Bach)

Berteman dengan lawan jenis di kala berpacaran bisa menjadi sebuah ujian. Karena status yang tidak lagi lajang perlu bagimu untuk menjaga hati pasangan agar tidak menjadi bumerang di kemudian hari.

Untuk itu berikut beberapa hal yang bisa kamu perhatikan kala berteman dengan lawan jenis dengan status pacaran agar tidak memancing kecemburuan pasangan. Simak ya:

BACA JUGA: Hobi Scrolling Ponsel Lama-lama? Zodiakmu Pasti Masuk dalam Daftar Ini

1. Hindari untuk bepergian berdua

Ketika kamu sudah menjalin hubungan dengan seseorang ada baiknya untuk tidak bepergian bersama temanmu yang lawan jenis berdua.

Bepergian berdua dengan lawan jenis akan mudah memberikan persepsi negatif jika tidak memiliki kepentingan tertentu seperti kebutuhan kerja atau kebutuhan darurat. Karena sudah memiliki pasangan usahakan untuk mengajaknya terlebih jika ingin bepergian.

Dengan begitu pasangan akan merasa senang karena telah dihargai keberadaannya dan kamu pun memperkecil adanya konflik terkait teman lawan jenis. 

BACA JUGA: Hati-Hati Berbagi Rahasia Besar pada 3 Zodiak Ini, Ada Risiko Tersebar!

2. Menetapkan batasan dalam berkomunikasi

Memilki pasangan artinya kamu tidak sebebas dulu dalam berteman. Tentu itu konsekuensi yang harus dijalani karena keberadaanmu tidak sebebas dahulu dimana kamu masih belum memiliki pacar. Itu artinya jika kamu memiliki teman dekat lawan jenis ada baiknya untuk tidak berkomunikasi sesering dahulu.

Tetapkan batasan yang jelas ketika chatting contohnya untuk tidak berkomunikasi setiap waktu mulai pagi hingga malam karena nantinya dapat menimbulkan kecurigaan bahwa kamu

3. Tidak menyimpan rahasia antar kamu dan teman lawan jenis

Memiliki rahasia sudah seharusnya untuk disimpan dan dijaga rapat agar tidak tersebar luas. Namun berbeda halnya saat kamu sudah memiliki pasangan. Ada baiknya kamu tidak menyimpan rahasia tertentu yang berkaitan dengan teman lawan jenis.

Selain memancing kecurigaan memiliki rahasia di luar kamu dan pasangan akan membuatnya merasa tidak cukup dipercaya. Hal ini dapat menimbulkan perdebatan karena baginya kamu tidak memiliki kepercayaan untuk membagikan cerita sehingga arti hubungan bisa kamu anggap biasa-biasa saja. 

BACA JUGA: 4 Zodiak yang Mudah Merasa Bahagia, Lebih Santai dan Selalu Bersyukur!

4. Tidak menjadikan teman sebagai tempat curhat di kala bertengkar 

Saat bertengkar dengan pasangan kebutuhan untuk mencari tempat bercerita menjadi tinggi. Kita membutuhkan tempat untuk berbagi supaya beban yang dialami dapat berkurang.

Tapi ingat dalam bercerita usahakan untuk tidak banyak memberitahu konflik yang terjadi pada lawan jenis. Salah melangkah pasangan dan temanmu malah dapat berkonflik yang akhirnya berimbas menjadi miskomunikasi. 

Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan saat berteman dengan lawan jenis di saat kamu mempunyai pasangan. Perbedaan statusmu yang dulu dengan sekarang dapat menjadi pengingat untuk memiliki batasan dalam berteman. Semoga bermanfaat ya. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak