Di tahun 2026, smartwatch bukan lagi sekadar aksesori tambahan. Perangkat ini sudah bertransformasi menjadi daily companion yang benar-benar fungsional.
Mulai dari membaca notifikasi, mengangkat telepon tanpa membuka HP, memantau aktivitas harian, hingga menjaga kesehatan, semuanya bisa dilakukan langsung dari pergelangan tangan. Menariknya, sekarang kamu tidak perlu keluar budget besar untuk menikmati fitur tersebut.
Di kisaran harga Rp200 ribuan, sudah banyak smartwatch yang menawarkan spesifikasi dan fitur yang tergolong lengkap.
Berikut ini lima rekomendasi smartwatch 200 ribuan terbaik 2026 yang layak dipertimbangkan karena kombinasi harga terjangkau, desain menarik, dan fitur yang relevan untuk kebutuhan harian.
1. Aulon Curve Smartwatch

Aulon Curve menjadi pilihan menarik untuk kamu yang mementingkan tampilan. Smartwatch ini dibekali layar IPS melengkung berukuran 2,1 inci yang terlihat premium dan modern. Bezel tipis serta panel besar membuat notifikasi mudah dibaca tanpa harus memicingkan mata.
Dari sisi fitur, Aulon Curve sudah mendukung Bluetooth Call, memungkinkan pengguna menerima dan melakukan panggilan langsung dari jam. Fitur kesehatan seperti heart rate, SpO2, sleep tracking, penghitung langkah, dan kalori aktif sepanjang hari.
Tersedia lebih dari 100 watch face, bahkan bisa menggunakan foto pribadi untuk personalisasi. Baterai 300 mAh-nya diklaim mampu bertahan hingga 15 hari dalam mode tertentu, serta sudah mengantongi sertifikasi IP68.
Dengan harga sekitar Rp230 ribuan, smartwatch ini cocok untuk kamu yang ingin tampil stylish tanpa keluar biaya besar.
2. Advan Smartwatch S1 V2

Jika bicara soal rasio harga dan fitur, Advance S1 V2 termasuk salah satu yang paling solid di kelasnya. Layar IPS curved 2,01 inci terlihat tajam dan responsif untuk penggunaan sehari-hari. Namun keunggulan utamanya ada di kelengkapan fitur.
Selain Bluetooth Call, smartwatch ini dilengkapi AI Voice, kontrol musik, shutter kamera, serta lebih dari 100 mode olahraga.
Fitur kesehatan juga tergolong lengkap, mulai dari heart rate, SpO2, blood pressure, sleep monitoring, hingga menstrual cycle tracking.
Baterai 350 mAh mampu bertahan hingga 10 hari dan sudah menggunakan Bluetooth 5.3 yang lebih stabil dan hemat daya.
Ditambah garansi resmi 1 tahun, Advan S1 V2 di harga sekitar Rp220 ribuan terasa sebagai pilihan paling aman untuk penggunaan jangka panjang.
3. Olike Meta S2

Buat kamu yang tidak mau ribet dengan pengisian daya terlalu sering, Olike Meta S2 layak dilirik. Smartwatch ini dibekali baterai super besar 1000 mAh, angka yang sangat jarang ditemukan di kelas smartwatch murah.
Dalam penggunaan normal, jam ini bisa dipakai berhari-hari hanya dengan sekali pengisian sekitar 3 jam.
Layarnya berukuran 1,8 inci HD dengan tampilan yang bersih dan nyaman di mata. Fitur Bluetooth Call tetap tersedia, begitu juga dengan pemantauan kesehatan seperti heart rate, SpO2, sleep tracking, dan manajemen kesehatan wanita.
Nilai tambahnya, Meta S2 sudah mendukung Strava, cocok untuk pengguna yang hobi lari atau bersepeda dan ingin pencatatan aktivitas lebih serius. Dengan IP68 dan garansi resmi 12 bulan, smartwatch ini dijual di kisaran Rp235 ribuan.
4. Itel ISW-023

Itel dikenal konsisten di segmen produk terjangkau, dan ISW-023 menjadi salah satu smartwatch murah yang terlihat paling “niat”.
Layarnya berukuran 2,2 inci HD dengan resolusi 320 x 390 piksel. Bodinya menggunakan kombinasi metal dan PC, memberikan kesan kokoh dibanding smartwatch plastik kebanyakan.
Fitur standar seperti Bluetooth Call, notifikasi, dan 100+ mode olahraga sudah tersedia. Untuk kesehatan, ISW-023 mendukung heart rate, SpO2, dan sleep monitoring.
Baterai 300 mAh mampu bertahan 5–7 hari, dengan waktu standby hingga 15 hari. Menariknya, smartwatch ini sudah mendukung wireless charging dan Bluetooth 5.3.
Dengan harga sekitar Rp200 ribuan, ISW23 cocok untuk kamu yang ingin smartwatch murah dengan desain lebih dewasa dan build quality solid.
5. Acome AWF101

Acome AWF101 ditujukan untuk pengguna yang tidak membutuhkan fitur berlebihan, tapi tetap ingin smartwatch yang fungsional. Layarnya 1,8 inci TFT sudah cukup besar untuk menampilkan notifikasi dan aktivitas harian dengan jelas.
Fitur Bluetooth Call, 100+ mode olahraga, serta pemantauan kesehatan 24 jam sudah tersedia. Sertifikasi IP68 membuatnya aman untuk penggunaan harian, sementara baterainya mampu bertahan hingga 7 hari dengan standby mencapai 30 hari.
Aplikasi pendukungnya juga stabil di Android maupun iOS. Dengan garansi resmi 12 bulan dan harga sekitar Rp200 ribuan, AWF101 cocok untuk pemula, pelajar, atau orang tua yang ingin mulai menggunakan smartwatch tanpa ribet.
Smartwatch harga Rp200 ribuan di tahun 2026 sudah sangat layak untuk kebutuhan harian. Mulai dari desain premium, fitur Bluetooth Call, pemantauan kesehatan lengkap, hingga daya tahan baterai yang impresif, semuanya bisa didapat tanpa harus menguras dompet.
Tinggal sesuaikan pilihan dengan kebutuhanmu, apakah lebih mementingkan desain, fitur lengkap, baterai awet, atau kemudahan penggunaan.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS