'My Universe' Coldplay X BTS Jadi Lagu Tercepat yang Puncaki MelON Top 100

Tri Apriyani | dita angelina
'My Universe' Coldplay X BTS Jadi Lagu Tercepat yang Puncaki MelON Top 100
Coldplay x BTS (Instagram/@coldplay)

Jum'at, (24/09/2021) lagu kolaborasi antara Coldplay dan BTS bertajuk "My Universe" telah rilis. Setelah perilisannya, lagu tersebut langsung menempati posisi puncak di berbagai tangga lagu Korea Selatan. Kemudian keesokan harinya (25/09/2021), pukul 00.00 KST, lagu "My Universe" berhasil puncaki MelOn Top 100 Chart. Hal ini menjadikan lagu tersebut sebagai lagu tercepat yang berhasil menempati posisi puncak setelah adanya reformasi chart beberapa waktu yang lalu. 

Lagu "My Universe" setidaknya membutuhkan waktu 11 jam sejak perilisannya untuk mencapai posisi teratas MelOn Top 100 Chart. Kini, terhitung pukul 10.00 KST, lagu tersebut sukses berada di puncak Genie & Bugs Chart. Lagu tersebut juga berada di posisi ke-2 MelOn dan ke-26 Flo Chart. 

"My Universe" sendiri dirilis pada Jum'at (24/09/2021) pukul 13.00 KST atau 11.00 WIB melalui channel Youtube resmi milik Coldplay. Hingga kini, video musik yang menampilkan 'Official Lyric Video' untuk lagu "My Universe" telah ditonton sebanyak 16 juta kali. 

Kemudian selang 13 jam setelahnya, Coldplay turut merilis "My Universe" versi instrumental lewat channel Youtube resminya. 

Sedikit informasi mengenai kolaborasi keduanya, lagu "My Universe" sendiri menceritakan tentang seseorang yang berani melewati batas demi cintanya pada orang lain.

Sebelumnya, grup band asal Inggris tersebut secara mendadak merilis teaser gambar untuk single mendatang mereka berjudul "My Universe" di laman Twitter official. Dalam teaser tersebut ternyata juga turut menampilkan BTS. Mulai dari sana para penggemar pun beramai-ramai mendukung serta menantikan kolaborasi keduanya. 

Lagu yang dinyanyikan bahasa Inggris dan Korea ini ini disusun dan ditulis sendiri oleh Coldplay juga BTS. Sedangkan lagu ini diproduksi oleh komposer, Max Martin. Aransemen modern yang menjadi ciri khas dari Coldplay terasa cukup kental di lagu ini dalam balutan musik pop elektronik dengan pilihan nada yang easy listening dan juga energik.

Satu hal yang membuat para penggemar semakin antusias adalah sehari sebelum perilisan, diumumkannya sebuah film dokumenter di balik kolaborasi antara Coldplay X BTS dengan judul 'Inside My Universe' yang dijadwalkan rilis pada Minggu, 26 September 2021 pukul 21.00 KST atau 19.00 WIB. Sedangkan video musik dari "My Universe" juga akan segera rilis dalam waktu dekat dengan Dave Meyers sebagai sutradaranya. 

Lagu "My Universe" merupakan bagian dari project terbaru milik Coldplay menuju album terbaru mereka yang berjudul Music Of The Spheres yang dijadwalkan rilis pada 15 Oktober mendatang. 

Kolaborasi antara Coldplay dan BTS ini diharapkan mampu meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan, dikarenakan hasil keuntungan penjualan baik dari CD/kaset/vinyl kolaborasi ini akan digunakan untuk kampanye 'One Tree Plant' yang berarti membantu lingkungan hidup dengan penanaman satu pohon.

Selamat untuk Coldplay dan BTS!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak