Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-56 Madrasah Aliyah Negeri 2 Bantul (MAN 2 Bantul) semakin meriah dengan digelarnya pentas seni yang menampilkan berbagai talenta siswa. Acara yang berlangsung pada Rabu (18/9/2024) ini sukses memukau penonton dengan beragam pertunjukan menarik.
Berbagai jenis tarian, musik, dan drama disajikan oleh siswa-siswi MAN 2 Bantul. Mulai dari tarian tradisional seperti tari pelajar Pancasila dan tari qotrunada, hingga tarian modern dan drama musikal. Selain itu, penampilan paduan suara dan band siswa juga menambah semarak acara.
Muhammad Masruri, selaku Ketua Panitia dan Wakil Kepala Madrasah Bidang Humas MAN 2 Bantul, mengungkapkan rasa syukurnya atas suksesnya acara pentas seni ini.
"Kami sangat bersyukur atas antusiasme siswa dan guru dalam mengikuti kegiatan ini. Pentas seni ini tidak hanya sebagai ajang unjuk kebolehan, tetapi juga sebagai wadah untuk mengembangkan bakat dan minat siswa," ujarnya.
Is Dwiyanti, Koordinator Lomba Pentas Seni dan Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan, menambahkan bahwa pemilihan peserta pentas seni dilakukan melalui proses seleksi yang ketat.
"Dari banyaknya peserta yang mendaftar yaitu perwakilan dari masing-masing kelas dengan 18 kelas, kami memilih 8 kelompok perwakilan kelas yang dinilai paling siap dan memiliki kualitas yang baik," jelasnya.
Beberapa kelompok yang lolos seleksi dan tampil memukau antara lain Runnay dari kelas XI-B, Tari Pelajar Pancasila dari kelas X-C, Tari Qotrunada dari kelas XI-C, Tari Azzahra dari kelas XII S2, Tari dari kelas XII A2, Sholawat dari kelas X-A, Drama Ande-ande Lumut dari kelas XII A3, Astrid dari kelas XI-A, dan Mandaba Band dari kelas XII.
Pentas seni ini tidak hanya menjadi ajang unjuk kebolehan, tetapi juga menjadi wadah untuk mempererat tali silaturahmi antarsiswa.
Selain itu, acara ini juga diharapkan dapat meningkatkan rasa percaya diri dan kreativitas siswa. Selain pentas seni acara HUT kali ini dimeriahkan dengan berbagai doorprize yang menarik mulai dari mesin cuci, kompor dua tungku, dispenser, ricecooker, dan hadiah-hadiah menarik lainnya.
Acara HUT ini dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul Ahmad Shidqi yang sekaligus melepas Jalan Sehat Berkarakter pagi harinya di halaman MAN 2 Bantul. Ahmad Shidqi juga secara resmi melaunching program baru Maksi Kubis (Rumah Produksi dan Inkubasi Bisnis) MAN 2 Bantul.
Akhirnya drama perwakilan kelas XII A3 tampil sebagai juara dalam lomba pentas seni ini.
"Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan secara rutin, sehingga siswa-siswa MAN 2 Bantul dapat terus mengembangkan potensi diri," pungkas Ahmad Shidqi.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS