Key SHINee resmi debut sebagai solois melalui full album pertama "Face" di tahun 2018. Album ini terdiri dari 10 lagu dengan lagu utama "One of Those Night". Di album perdananya ini, Key ikut berpartisipasi menyusun lirik dalam beberapa lagu, salah satunya di b-side "This Life".
"This Life" adalah salah satu lagu favorit saya dalam album ini dan tidak pernah bosan untuk diputar ulang hingga saat ini. Lagu ini bercerita tentang perjalanan hidup Key sebagai idol yang debut di usia yang sangat muda.
Melalui "This Life", pemilik nama Kim Kibum ini seperti mencurahkan seluruh perasaannya dalam menulis maupun ketika bernyanyi. Ia yang saat itu masih berusia remaja akhirnya tumbuh menjadi dewasa di hadapan semua orang. Hidupnya yang awalnya biasa-biasa saja kemudian berubah menjadi serba gemerlap karena profesi keartisannya.
Bagian yang paling saya suka dari lagu ini adalah lirik "In this fight against my self. You gotta thinking your first". Saya merasa, agar bisa membuat orang lain bahagia dan menularkan energi positif, kita memang harus lebih dulu bahagia dan mencintai diri sendiri.
Karena diri yang tidak bahagia cenderung untuk membawa aura negatif baik secara sadar maupun tidak. Sehingga melalui lagu ini, saya kembali melihat diri sendiri dan bagaimana perjalanan hidup saya hingga hari ini.
Banyak kejadian terkadang menimbulkan kekecewaan, kesedihan, dan kehilangan. Namun ketika semua itu meninggalkan jejak trauma, ia bisa menjadi racun yang menyakiti diri sendiri maupun orang lain. Sehingga melihat diri sendiri memang sangat penting sebelum melihat orang lain.
Sama seperti Key, saya pun bertumbuh dan akhirnya dewasa. Dalam menjalani prosesnya, semuanya terkadang terasa begitu berat dan menyakitkan.
Namun seperti lirik "My mama said for tomorrow is why you're living now. My daddy said it might not be easy but that's life. You only live once", penggalan nasihat orang tua yang Key gunakan sebagai penutup dari lagu ballad ini terasa begitu menyentuh hati dan memiliki makna yang mendalam.
Bagaimana kita hidup hari ini akan menentukan kehidupan di masa datang. Sehingga bila ingin merasakan hal baik di kemudian hari, kita memang harus sabar dan berjuang melewati semua ketidaknyamanan ini. Hidup memang tidak mudah tapi inilah kehidupan. Hidup ini hanya satu kali, kan?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.