Pada akhir tahun 2023 ini, Indonesia akan kembali mendapatkan kepercayaan untuk menyelenggarakan event berkelas dunia. Setelah gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20, FIFA selaku induk federasi sepak bola dunia akhirnya memutuskan menunjuk Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 menggantikan Peru.
Perhelatan Piala Dunia U-17 di Indonesia ini nantinya dipastikan akan berlangsung dengan ketat. Pasalnya, dalam catatan laman fifa.com, empat negara mantan juara di ajang ini, terkonfirmasi lolos dan menjadi peserta putaran final.
Sekarang, mari kita bahas, negara mana sajakah yang pernah menjadi juara dunia U-17, dan akan kembali bertarung di edisi kali ini. Mari kita simak!
1. Brazil
Sebuah turnamen sepak bola akan terasa hambar jika tak ada Brazil ikut serta di dalamnya. Pasalnya, negara yang satu ini begitu digdaya di setiap turnamen sepak bola yang mereka ikuti, termasuk di perhelatan Piala Dunia U-17.
Dalam catatan laman fifa.com, Brazil merupakan negara pengoleksi gelar terbanyak kedua di FIFA U-17 dengan empat trofi, terpaut satu trofi dari Nigeria yang memiliki lima gelar juara. Brazil sendiri tercatat pernah menjadi kampiun ajang ini pada tahun 1997, 1999, 2003 dan terakhir pada 2019 lalu.
2. Meksiko
Masih berasal dari benua Amerika, Meksiko juga akan menyemarakkan Piala Dunia U-17 di Indonesia dengan status sebagai mantan jawara. Negara yang terletak di bagian Yukatan ini tercatat pernah berjaya dua kali, yakni pada edisi Piala Dunia U-17 tahun 2005 saat turnamen digelar di Peru, dan tahun 2011 di rumah sendiri.
3. Inggris
Tak mau kalah dari para wakil Amerika Latin dan benua Amerika, para wakil benua Biru pun meloloskan Inggris, mantan jawara di putaran final Piala Dunia U-17. Berdasarkan catatan fifa.com, skuat saint George Cross ini menjadi juara di Piala Dunia U-17 tahun 2017 lalu, ketika turnamen diadakan di India. Pada partai final, Inggris yang berhadapan dengan Spanyol berhasil mengalahkan sang lawan dengan skor telak 5-2.
4. Prancis
Satu lagi negara mantan jawara yang akan ikut serta di putaran final Piala Dunia U-17 Indonesia adalah Prancis. Dalam catatan fifa.com, sang Pangeran Biru berhasil menjadi juara pada edisi 2001 saat turnamen diadakan di Trinidad dan Tobago. Uniknya, pada partai final, satu-satunya gelar juara yang sejauh ini dimiliki oleh Prancis tersebut diraih dengan mengalahkan Nigeria, sang pemilik gelar juara terbanyak di ajang ini.
Dengan adanya empat tim mantan juara di turnamen yang digelar di Indonesia nanti, semoga saja bisa memberikan pengalaman yang berharga bagi skuat Garuda Muda ya!
Baca Juga
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Melihat Kedewasaan Mental Bermain Marselino Ferdinan Melalui Brace yang Dilesakkannya ke Gawang Arab Saudi
-
Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba Memahami Makna di Balik Selebrasi Seorang Marselino Ferdinan
Artikel Terkait
-
Gilas Arab Saudi, Bung Towel: Timnas Indonesia Bagus karena Kualitas Pemain atau Shin Tae-yong?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Sikap 'Aneh' Calvin Verdonk Terbongkar di Ruang Ganti Timnas Indonesia: Vibe Lionel Messi
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Eks Bek Chelsea: Erick Thohir Punya Cara Bawa Timnas Indonesia Berkembang
Hobi
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap