"Heaven Official's Blessing" adalah serial anime yang dirilis oleh Netflix pada bulan Oktober 2020. Anime ini memiliki popularitas yang terbilang cukup tinggi di China. Hal tersebut lantaran anime ini diangkat dari salah satu novel yang sangat populer karangan dari seorang penulis bernama Mo Xiang Tong Xiu yang mengusung tema fantasi dan action.
Sinopsis Heaven Official's Blessing
Anime ini berkisah tentang Xie Lian, seorang pahlawan yang mengalami sebuah reinkarnasi untuk yang ketiga kalinya. Pada saat reinkarnasi ketiganya, Xie Lian lahir di dunia yang penuh dengan dewa, roh, dan makhluk gaib.
Xie Lian yang terlahir kembali berusaha untuk mengungkap siapa dalang yang berusaha melengserkan gelarnya sebagai seorang pahlawan dan berusaha untuk mendapatkan gelarnya kembali yang dia dapatkan di kehidupan sebelumnya tersebut.
Di perjalanan tentu saja Xie Lian tidak berjalan dengan mulus, terdapat banyak sekali hambatan dan perkelahian yang menarik dalam anime ini.
Di tengah perjalanan dia bertemu dengan Hua Cheng, sebuah roh penjaga setia yang melakukan apa pun untuk melindungi dan mendampingi Xie Lian.
Review Serial Anime Heaven Official's Blessing
Ada beberapa hal yang membuat "Heaven Official's Blessing" begitu menarik, salah satunya adalah pada anime ini terdapat tokoh yang sangat kompleks dan memiliki keunikan cerita yang baik. Xie Lian digambarkan sebagai sosok yang rendah hati namun memiliki sifat yang tegas dan bijaksana.
Di sisi lain, Hua Cheng, pengawalnya yang pada awalnya sangat misterius, pada pertengahan jalan cerita ternyata Hua Cheng memiliki sifat yang sangat setia.
Tidak hanya itu, pada anime ini juga terdapat banyak sekali animasi pertarungan yang khas dan menarik. Desain animasi dari setiap tokoh memiliki desain yang berkarakter tinggi yang indah.
Penggunaan warna yang cerah dan kontras dengan kegelapan yang sesekali muncul berhasil menggambarkan nuansa cerita dengan sempurna.
Selain itu, alur cerita yang disajikan juga bagus dan terlihat sangat profesional dengan unsur dunia fantasi yang membuat penonton menjadi ikut terbawa pada suasana yang digambarkan dalam serial anime tersebut.
Ditambah lagi terdapat banyak sekali amanah dari setiap cerita, salah satunya ialah menjelaskan mengenai motivasi kehidupan.
Meskipun ceritanya penuh dengan unsur fantasi, akan tetapi cerita yang disajikan tidak menghilangkan realita dan memberikan gambaran yang bagus bagi para penonton.
Namun, bagi beberapa penonton, jalan cerita yang disajikan dan terdapat banyaknya pemeran pada serial anime tersebut yang membuat para penonton bingung. Beberapa pertarungan juga dirasa terlalu singkat dan dipaksakan, yang membuat kesan terburu-buru.
Secara keseluruhan, "Heaven Official's Blessing" adalah anime yang patut untuk ditonton bagi para penggemar anime yang berbau dunia fantasi dan menyukai pertarungan dengan animasi yang memukau. Apakah kalian tertarik untuk menontonnya. Selamat menonton.
Baca Juga
-
Ulasan Buku 'A Time For Mercy', Menekuni Semesta Kepolisian yang Unik
-
Ulasan Buku 'The Light We Carry', Persepsi dari Perempuan Afrika-Amerika
-
Ulasan Buku 'Ready Player Two'; Teknologi Masa Kini yang Semakin Canggih
-
Ulasan Buku Friends, Lovers, and The Big Terrible Thing Karya Matthew Perry
-
Ulasan Buku 'Fairy Tale', Kekuataan Horror yang Bikin Bulu Kuduk Merinding
Artikel Terkait
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Rilis 2025, Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo Bintangi Drama The Manipulated
-
Borong 7 Piala Citra! Ini Link Nonton Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Legal dan Resmi
-
Light Shop Jadi Karya Ambisius Kang Full, Siap Bersaing dengan Squid Game!
-
Siap-Siap! Film Live Action Snow White Siap Tayang pada Maret 2025 Mendatang
Ulasan
-
Ulasan Novel Hantu di Rumah Kos, Banyak Logika Janggal yang Bikin Galfok
-
Memperbaiki Kesalahan di Masa Lalu dalam Novel 'Ten Years Challenge'
-
Review Buku 'Waktu untuk Tidak Menikah', Alasan Perempuan Harus Pilih Jalannya Sendiri
-
Review Film Self Reliance, Duet Jake Johnson dan Anna Kendrick
-
Menyembuhkan Luka Masa Lalu Melalui Buku Seni Berdamai dengan Masa Lalu
Terkini
-
Gandeng Park Hyo Shin, V BTS Siap Rilis Lagu Winter Ahead pada 29 November
-
The8 SEVENTEEN Bersiap Rilis Album Debut Solo Bertajuk Stardust pada Desember Mendatang
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?