Banyak jalan untuk meraih sukses. Namun, dari sekian banyak jalan, kunci utama dalam meraih sukses adalah berusaha dan berdoa. Berusaha di sini tentu saja tak sekadar berusaha tanpa membekali diri dengan beragam ilmu pengetahuan. Terutama pengetahuan tentang hal yang ingin kita capai dalam hidup.
Selain berusaha dan berdoa, setiap orang yang mendambakan sukses juga harus berusaha memiliki prinsip hidup yang akan memudahkannya meraih kesuksesan. Salah satu prinsip yang penting dimiliki adalah berusaha untuk selalu berpikir positif dalam berbagai situasi dan kondisi.
Orang yang berpikir positif biasanya mampu menjalani hidupnya dengan tenang dan bahagia. Dalam buku ‘Sukses Meningkatkan Kualitas Diri’ diungkap ciri-ciri orang yang berpikir positif. Di antaranya:
Pertama, menikmati hidupnya. Pemikiran positif akan membuat seseorang menerima keadaannya dengan besar hati, meski tak berarti ia tak berusaha untuk mencapai hidup yang lebih baik. Ia akan lebih sehat secara jasmani dan rohani. Ia pun memancarkan suasana positif kepada lingkungan sekitar.
Kedua, melihat masalah sebagai tantangan. Bandingkan dengan orang yang melihat masalah sebagai cobaan hidup yang terlalu berat dan membuat hidupnya seakan paling sengsara sedunia. Kalau masalah dianggap sebagai tantangan, maka ia akan tertarik untuk menyelesaikannya dengan tuntas.
Ketiga, mensyukuri apa yang dimilikinya dan tidak berkeluh-kesah tentang apa-apa yang tidak dipunyainya. Karena rasa syukur ini, hidupnya akan bahagia.
Keempat, tidak membuat alasan, tetapi langsung melakukan tindakan. Apabila dia melakukan kesalahan, maka dia tidak berusaha mencari pembenaran atas kesalahannya tersebut, tetapi langsung meminta maaf dan melakukan perbaikan.
Kunci sukses berikutnya yang tak boleh diabaikan oleh setiap orang yang mendambakan kesuksesan adalah tidak berhenti belajar. Ya, belajarlah terus tentang beragam hal. Karena pada hakikatnya, belajar adalah tugas manusia selama dia masih bernyawa. Belajar bisa lewat banyak cara. Misalnya dari beragam buku bacaan dan dari kisah hidup orang lain.
Dalam buku ini dijelaskan, belajar juga bisa melalui pengalaman orang lain. Kita bisa mengamati rekan sekerja mengenai kekuatan dan kelemahan yang bisa kita jadikan bahan pelajaran. Bahkan dengan belajar dari kesalahan atau keberhasilan kita sendiri, kemudian menganalisisnya sehingga bisa melakukan hal-hal yang tepat di kemudian hari (hlm. 47).
Semoga buku karya Bisri Mustofa dan Pandu Winata yang diterbitkan oleh penerbit Loka Aksara (Tangerang) ini dapat dijadikan sebagai salah satu bacaan yang akan memotivasi Anda untuk lebih gigih dalam meraih sukses.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ulasan Buku Setengah Jalan, Koleksi Esai Komedi untuk Para Calon Komika
-
Ulasan Buku Jadilah Pribadi Optimistis, Lebih Semangat Mengarungi Kehidupan
-
Rangkaian Kisah Penuh Hikmah dalam Buku Berguru pada Saru
-
Pentingnya Memiliki Prinsip Hidup dalam Buku Menjadi Diri Sendiri
-
Menjalani Hidup dengan Tenang dalam Buku Hujan Bahagia
Artikel Terkait
-
Novel The Good Part: Makna Perjuangan yang Menjadikan Hidup Lebih Sempurna
-
Buku The Psychological of Money: Perspektif Psikologis dalam Mengelola Uang
-
Ulasan Buku Setengah Jalan, Koleksi Esai Komedi untuk Para Calon Komika
-
Ulasan Novel Death by Dumpling: Misteri Pembunuhan Pelanggan Setia Restoran
-
7 Kebiasaan Warren Buffet yang Bisa Bikin Jadi Milliarder
Ulasan
-
Novel The Good Part: Makna Perjuangan yang Menjadikan Hidup Lebih Sempurna
-
Buku The Psychological of Money: Perspektif Psikologis dalam Mengelola Uang
-
Cafe Hello Sapa, Kombinasi Sempurna antara Kopi dan Pemandangan Danau Sipin
-
Warung Nasi Goreng Binjai, Tempat Kuliner Malam Penuh Rasa di Pekanbaru
-
Review Novel 'Kerumunan Terakhir': Viral di Medsos, Sepi di Dunia Nyata
Terkini
-
Timnas Indonesia, Gelaran Piala Asia dan Bulan April yang Selalu Memihak Pasukan Garuda
-
Lee Jung-eun Siap Jadi Bibi Kim Ji-won dalam Drama Baru 'Doctor X'
-
Jadi Couple di 'The Haunted Palace', Chemistry Yook Sungjae dan Bona Dipuji
-
NCT Wish Ekspresikan Gaya Y2K di Comeback Album Terbaru 'Poppop'
-
Jackie Chan Kembali! Ini Sinopsis dan Pemain Film 'Karate Kid: Legends'