Tingkatkan Pariwisata Kota Seoul, Ini Dia Lineup Konser 'Seoul Festa 2022'

Hernawan | hesti ya
Tingkatkan Pariwisata Kota Seoul, Ini Dia Lineup Konser 'Seoul Festa 2022'
Lineup Seoul Festa 2022 (Twitter/@ENHYPEN_members, @le_sserafim, @IST_THEBOYZ, @Stray_Kids)

Dilonggarkannya pariwisata Korea Selatan baik bagi wisatawan domestik maupun asing, memberikan kesempatan bagi banyak pihak. Berbagai acara diselenggarakan untuk menarik perhatian para wisatawan.

Salah satu acara yang bisa kalian nantikan, yaitu ‘Seoul Festa 2022’. ‘Seoul Festa 2022’ merupakan rangkaian festival yang diselenggarakan oleh pemerintah kota Seoul untuk memeriahkan pariwisata. Kompetisi balapan mobil listrik terbesar di dunia serta konser K-pop akan menjadi salah satu rangkaian festival.

Media Korea Selatan Issuenbiz pada Jumat (5/8/22) menyampaikan akan ada sekitar 15 artis yang akan tampil dalam upacara pembukaan ‘Seoul Festa 2022’. Konser K-pop sebagai upacara pembukaan ‘Seoul Festa 2022’ akan diselenggarakan pada 10 Agustus 2022 mulai pukul 19:50 KST.

Lineup artis yang akan tampil dalam ‘Seoul Festa 2022’, yaitu Forestella, RAIN, PSY, Tiger JK, Yoon Mirae, Bizzy, NATURE, THE BOYZ, dan LE SSERAFIM. Selain itu, ada pula VERIVERY, Stray Kids, NMIXX, NCT DREAM, ENHYPEN, dan Weki Meki.

Sebagai pembawa acara, akan ada Cha Eun Woo ASTRO dan Kim Se Jeong yang akan memandu acara yang diadakan di Stadion Utama Jamsil. Konser K-pop ‘Seoul Festa 2022’ juga akan disiarkan secara langsung di KBS 2TV dan di KBS World untuk tayangan di 118 negara. 

Tak hanya penampilan dari para idol K-Pop dan kompetisi balapan mobil listrik, akan ada pula rangkaian festival lainnya yang akan diselenggarakan pada ‘Seoul Festa 2022’. Beberapa diantaranya, yaitu ‘2022 Hangang Festival Summer (19 Juli - 15 Agustus 2022), Cheonggye Plaza Promising Small and Medium Business Sales Exhibition’ (11-13 Agustus 2022). 

Kemudian ada pula, ‘Win-win Sangsang Association 'Seoul Citizen's Blessing Festa’ (10-14 Agustus 2022), ‘Festival of Contents for Fun’ (10-14 Agustus 2022). Suasana meriah ‘Seoul Festa 2022’ akan kalian temukan di seluruh Seoul, termasuk Taman Hangang, Myeongdong, dan Gwanghwamun.

‘Seoul Festa 2022’ akan menjadi festival pertama dalam 3 tahun lamanya mereka absen karena pandemi Covid-19. Untuk menghindari peningkatan penyebaran Covid-19, akan membatasi penonton konser K-pop di upacara pembukaan. Tiket offline hanya akan tersedia 35.000 tiket, separuh dari kapasitas Stadion Utama Jamsil.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak