SEVENTEEN Rilis Teaser Lagu 'DREAM' untuk Album EP Jepang Terbarunya

Hayuning Ratri Hapsari | hesti ya
SEVENTEEN Rilis Teaser Lagu 'DREAM' untuk Album EP Jepang Terbarunya
SEVENTEEN Rilis EP Jepang Pertama 'DREAM' (Twitter/@pledis_17jp)

SEVENTEEN rilis teaser lagu ‘DREAM’ jelang perilisan album EP Jepang pertamanya. Video teaser ‘DREAM’ dirilis pada Jumat (4/11/2022) waktu setempat melalui kanal YouTube HYBE LABELS.

Video teaser yang berdurasi 33 detik tersebut dibuka oleh Jeonghan yang berjalan di sebuah lorong untuk menuju ke meja resepsionis. Di meja resepsionis sendiri, telah ada Wonwoo yang menanti.

Lanjut ke adegan berikutnya, ada Joshua yang mengenakan topeng di sebuah pesta dansa. Berikutnya ada adegan DK, Seungkwan, dan Dino secara bergantian.

Tak selesai sampai di situ, ada pula adegan di mana Woozi, Dino, dan The8 bersama-sama di sebuah meja bar. Kemudian, muncul adegan Jun yang berada di tengah pesta dansa sambil menatap ke kamera.

Adegan Hoshi, Jeonghan, Vernon, S.Coups, dan Mingyu juga muncul di secara bergantian di detik-detik terakhir video. Video kemudian diakhiri dengan para anggota SEVENTEEN yang menarik sebagian koreografi lagu ‘DREAM’.

‘DREAM’ merupakan lagu utama dari album EP Jepang SEVENTEEN dengan judul yang sama. Selain lagu ‘DREAM’, ada pula lagu ‘Rock With You’, ‘All My Love’, dan ‘Darl+ing’ yang masuk dalam tracklist album DREAM SEVENTEEN. 

Lagu ‘Rock With You’ dan ‘All My Love’ yang pernah dirilis sebelumnya, akan dirilis ulang dengan versi bahasa Jepang. Sedangkan lagu full english pertama SEVENTEEN ‘Darl+ing’, akan dirilis dengan versi Holiday.

Album DREAM SEVENTEEN akan dirilis secara resmi pada 9 November 2022 pukul 00.00 KST atau 8 November 2022 pukul 22.00 WIB. Lewat album  EP Jepang kali ini, Woozi, anggota SEVENTEEN dan Bumzu, produser Pledis kembali dikreditkan.

Selanjutnya, SEVENTEEN akan menggelar 3 konser BE THE SUN di Jepang. S.Coups, Jeonghan, Joshua, Jun, Hoshi, Wonwoo, Woozi, DK, Mingyu, The8, Seungkwan, Vernon, dan Dino akan menggelar 3 konser di 3 kota di Jepang. 

Para anggota akan menyapa para penggemarnya di Kyocera Dome, Osaka pada 19-20 November. Dilanjutkan konser di Tokyo Dome, Tokyo pada 26-27 November. Terakhir, konser akan digelar di Vantelin Dome Nagoya, Aichi pada 3-4 Desember 2022.

Video yang mungkin Anda suka:

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak