Boy group SEVENTEEN membuktikan popularitasnya yang besar di Jepang dengan sukses menyelesaikan konser tur dome pertama mereka.
Mengutip dari Naver pada Senin (5/12/2022), SEVENTEEN memulai konser tur dome mereka di Jepang pada tanggal 19 dan 20 November 2022 di Kyocera Dome, Osaka, disusul dengan penampilan di Tokyo Dome pada tanggal 26 dan 27 November 2022, dan ditutup dengan penampilan di Vantelin Dome, Nagoya, pada tanggal 3 dan 4 Desember 2022.
Melalui konser tur dunia bertajuk BE THE SUN di Jepang, boy group yang digawangi oleh S.Coups, Jeonghan, Joshua, Jun, Hoshi, Wonwoo, Woozi, The8, Mingyu, DK, Seungkwan, Vernon, Dino, sukses meraih total jumlah penonton mencapai 270.000.
SEVENTEEN sukses mencuri perhatian para penggemar lewat aksi panggung mereka yang sensasional. Tidak hanya itu, mereka juga membawakan sejumlah lagu-lagu hits andalan mereka seperti 'HOT', 'March', 'HIT', dan masih banyak lagi.
Baca juga: Ungkap Hubungannya dengan Ardie Bakrie di Masa Lalu, Manohara Posting Foto Anak Perempuan, Anaknya?
Dimulai dari penampilan lagu 'Rock With You' versi bahasa Jepang, lalu disusul aksi panggung keren dari masing-masing unit, meliputi unit vokal dan performance.
Sebanyak total 26 lagu ditampilkan, termasuk lagu 'Mansae', 'Left & Right', 'Very Nice', dan lagu dari unit leaders 'CHEERS' ditampilkan tanpa jeda dan sukses meningkatkan adrenalin para penonton.
Tidak sampai di situ, SEVENTEEN juga menampilkan lagu terbaru mereka dari mini album Jepang 'DREAM', termasuk lagu 'Hitorijanai', dan lagu hits lainnya seperti 'Maiochiru Hanabira (Fallin' Flower)', 'Ainochikara', and 'CALL CALL CALL!'
Melalui aksi panggung yang spektakuler, SEVENTEEN menghibur para penggemar selama kurang lebih 3 jam 30 menit, dan menciptakan kenangan yang tak terlupakan bersama para penggemar.
Baca juga: Piala Dunia 2022: Spanyol Kontra Maroko, Rivalitas Sepakbola yang Dibumbui Sejarah
Di akhir penampilan, para penggemar mengangkat slogan bertuliskan 'Terima kasih telah membawa kami ke tempat yang telah kalian janjikan'. Sebagai tanggapan, SEVENTEEN pun berjanji kepada para penggemar untuk terus berlari meraih mimpi baru mereka.
"Terima kasih telah mewujudkan mimpi kami untuk tampil di tempat yang telah kami janjikan. Di pertemuan berikutnya, ayo bertemu di Nissan Stadium. Kami pasti akan pergi ke sana, ayo pergi bersama-sama," ungkap SEVENTEEN.
Melalui penampilan tur dome mereka, sekali lagi SEVENTEEN mengukir janji bersama para penggemar untuk tetap bersama-sama meraih prestasi yang lebih tinggi lagi. Selamat untuk SEVENTEEN dan CARAT.
Video yang mungkin kamu lewatkan.