5 Penjualan Album K-Pop Terbanyak di Hari Pertama Perilisannya, BTS Mendominasi!

Hernawan | hesti ya
5 Penjualan Album K-Pop Terbanyak di Hari Pertama Perilisannya, BTS Mendominasi!
BTS Rilis Album Proof untuk Comeback Mendatang (Twitter/@bts_bighit)

Dunia K-Pop menjadi semakin populer dalam beberapa tahun ini. Meningkatnya perhatian dunia terhadap Korean Wave (Hallyu) membawa peningkatan pula pada penjualan album K-Pop.

Dikutip dari @kchartsmaster, akun Twitter yang kerap kali membagikan chart K-Pop, merilis 5 penjualan album K-Pop terbanyak di hari pertama perilisannya berdasarkan chart Hanteo per Januari 2023. 

Pada data tersebut menampilkan, para artis HYBE, BTS, TXT, dan SEVENTEEN yang berhasil mendominasi Top 5 Sales. BTS berhasil membawa 3 albumnya berada di 3 urutan ke atas. 

Kemudian TXT yang baru saja merilis mini album kelimanya menyusul di posisi keempat. Di posisi kelima ada SEVENTEEN dengan album yang dirilisnya pada tahun 2022 lalu.

Yuk, kita intip 5 penjualan album K-Pop terbanyak di hari pertama perilisannya per Januari 2023!

1. BTS - MAP OF THE SOUL: 7 (2,653,050 kopi)

BTS MAP OF THE SOUL: 7 (Twitter/@bts_bighit)
BTS MAP OF THE SOUL: 7 (Twitter/@bts_bighit)

Belum ada yang menggeser album MAP OF THE SOUL: 7 yang dirilis grup BTS sebagai album dengan penjualan tertinggi hingga saat ini. Album MAP OF THE SOUL: 7 yang dirilis pada 21 Februari 2022 berhasil terjual 2,65 juta kopi di hari pertama perilisannya.

2. BTS - PROOF (2,155,363 kopi)

BTS Rilis Album Proof di Tahun 2022 (Twitter/@BIGHIT_MUSIC)
BTS Rilis Album Proof di Tahun 2022 (Twitter/@BIGHIT_MUSIC)

Album PROOF yang dirilis untuk memperingati 9 tahun debut BTS tersebut terjual hingga 2,15 juta kopi di hari pertama perilisannya. Menjadi sangat istimewa, album PROOF berisi kumpulan lagu lawas BTS yang menjadi unggulan mereka.

3. BTS - BE (1,950,106 kopi)

BTS Album BE (Twitter/@BIGHIT_MUSIC)
BTS Album BE (Twitter/@BIGHIT_MUSIC)

Berikutnya masih diduduki oleh album self produce milik RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook ‘BE’. Album yang dirilis di tengah pandemi tersebut menjadi populer berkat salah satu lagunya ‘Life Goes On’, yang sangat relate dengan keadaan saat itu. Album BE berhasil mencapai penjualan hingga 1,95 juta kopi di hari pertama perilisannya.

4. TXT - The Name Chapter: TEMPTATION (1,868,919 kopi)

TXT ‘The Name Chapter: TEMPTATION’ (Twitter/@BIGHIT_MUSIC)
TXT ‘The Name Chapter: TEMPTATION’ (Twitter/@BIGHIT_MUSIC)

Albumnya yang indah serta kekuatan popularitas TXT yang sangat besar, membawa album The Name Chapter: TEMPTATION terjual hingga lebih dari 1,86 juta kopi. Album yang baru saja dirilis pada 27 Januari 2022 menjadi rekor baru bagi Yeonjun, Soobin, Beomgyu, Taehyun, dan Huening Kai.

5. SEVENTEEN - Face the Sun (1,758,565 kopi)

Album Face The Sun SEVENTEEN Bertahan Selama 5 Minggu dalam Chart Billboard (Twitter/@pledis_17)
Album Face The Sun SEVENTEEN Bertahan Selama 5 Minggu dalam Chart Billboard (Twitter/@pledis_17)

SEVENTEEN sukses menunjukkan kesuksesannya yang tak surut lewat album Face the Sun yang dirilis pada 27 Mei 2022. Full album keempat SEVENTEEN ‘Face the Sun’ tersebut berhasil terjual 1,75 juta kopi di hari pertama perilisannya. SEVENTEEN berhasil mengajak penggemarnya untuk mengungkapkan keinginan kuatnya sebagai matahari.

Wah, itu dia 5 penjualan album K-Pop terbanyak di hari pertama perilisannya per Januari 2023. Gimana ada album favorit kalian?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak