Film horor, baik di Hollywood atau Indonesia, masih menjadi tayangan yang menarik banyak penonton.
Sejumlah film horor asal Hollywood yang tayang selama tahun 2023 meraih kesuksesan dan sambutan baik, entah dari penikmat atau kritikus film, sebut saja Scream VI, Saw X, Talk to Me, atau Evil Dead Rise.
Namun, tak sedikit film yang mendapat ulasan buruk dari pemerhati film, meski beberapa di antaranya laku keras di pasaran.
Berikut 7 film dengan rating buruk berdasarkan pengukuran dari laman agregator Rotten Tomatoes.
1. Winnie-the-Pooh: Blood and Honey
Film horor yang rilis pada Maret 2023, "Winnie-the-Pooh: Blood and Honey" disutradarai oleh Rhys Frake-Waterfield dengan para pemain antara lain Maria Taylor, Natasha Rose Mills dan Amber Doig-Thorne.
Film horor satu ini mengisahkan tentang Winnie-the-Pooh dan Piglet yang ditinggalkan Christopher Robin dan harus bertahan hidup sendiri.
Seiring berjalannya waktu, merasa marah dan ditinggalkan, keduanya berubah menjadi liar. Setelah 'merasakan darah', Winnie-The-Pooh dan Piglet memulai perjalanan untuk mencari sumber makanan baru dan berbagai peristiwa mengerikan pun mulai terjadi.
Film "Winnie-the-Pooh: Blood and Honey" mendapat skor 3/100. Meski demikian dengan estimasi pembuatan film sekitar 100 ribu dolar AS, film ini sukses meraup keuntungan global sekitar 4,9 juta dolar AS.
2. Bunker
Film horor berlatar Perang Dunia 1 ini dibintangi oleh Luke Baines, Kayla Radomski, Sean Cullen, dan Roger Clark.
"Bunker" berkisah tentang sekelompok prajurit yang menemukan diri mereka terperangkap dalam sebuah bunker kecil dan terputus dari dunia luar saat Perang Dunia 1.
Saat mereka menunggu penyelamatan, mereka mulai mengalami kejadian aneh dan tak terjelaskan, termasuk suara menyeramkan dan bayangan yang tampak bergerak sendiri.
Seiring berjalannya waktu, ketegangan meningkat dan paranoia merajalela para prajurit ini mulai saling mencurigai satu sama lain.
Ketakutan dan teror tanpa henti dari situasi mereka mulai memberikan dampak buruk pada merea dan mendorong ke ambang kegilaan saat semua berjuang untuk bertahan hidup dari horor perang dan kekuatan jahat tak kasat mata.
Film "Bunker" meraih skor 11/100 dari kritikus di Rotten Tomatoes.
3. Fear
Film garapan sutradara Deon Taylor dan dibintangi Joseph Sikora, King Bach, dan Annie Ilonzeh ini menceritakan tentang sekelompok sahabat yang berkumpul di pegunungan Tahoe yang terpencil, untuk menginap di "Historic Strawberry Lodge", setahun setelah pandemi global.
Namun, acara liburan yang harusnya menyenangkan berubah menjadi mimpi buruk.
Saat kebenaran tentang pondok bersejarah tersebut perlahan-lahan terungkap di depan mereka, kelompok ini dihadapkan pada sejumlah ketakutan yang mengancam hidup mereka.
Sayang, film ini kurang sukses di mata kritikus dan mendapat skor 21/100.
4. The Exorcist: Believer
Film horor karya sutradara David Gordon Green ini menjadi salah satu yang dinantikan di tahun 2023 mengingat nama besar film "The Exorcist".
Ceritanya berfokus pada dua anak kecil, Angela dan Katherine, mengalami gejala seperti kerasukan.
Sang Ayah, Victor Fielding, memutuskan untuk mencari Chris MacNeil yang pernah menyaksikan hal serupa dimasa lampau untuk menolong mereka.
Meski dalam film ini bintang "The Exorcist" original, Ellen Burstyn, turut bermain, tapi hal tersebut tak menolong banyak karena "The Exorcist: Believer" mendapat skor rendah, 22/100.
5. Five Nights at Freddy's
Film yang dibintangi aktor trilogi "The Hunger Games", Josh Hutcherson, bercerita tentang seorang satpam baru di sebuah restoran tua yang harus menghadapi teror dari sejumlah boneka animatronik.
Mereka bisa hidup dan melakukan sejumlah teror mengerikan, terutama kepada Josh.
Meski mendapat skor 31/100 dari kritikus, film ini berhasil meraup cuan sebesar 290,9 juta dolar AS dari pendapatan global.
Film ini juga sukses menduduki peringkat 16 dalam daftar film berpenghasilan tinggi menurut laporan dari Box Office Mojo.
Itulah 5 film yang mendapat ulasan buruk dan rating rendah dari kritikus di Rotten Tomatoes.