Sinopsis 'Wind UP', Drakor Pendek Baru yang Dibintangi Jeno dan Jaemin NCT

Sekar Anindyah Lamase | Ernik Budi Rahayu
Sinopsis 'Wind UP', Drakor Pendek Baru yang Dibintangi Jeno dan Jaemin NCT
WIND UP (Soompi)

Industri drama Korea kembali menghadirkan kisah bertema olahraga dan pendewasaan lewat drama pendek terbaru berjudul "WIND UP".

Drama Korea yang satu ini akan dibintangi oleh Jeno dan Jaemin dari NCT. Kedua idol tersebut untuk pertama kalinya dipertemukan sebagai pemeran utama dalam drama yang menceritakan tentang luka batin, persahabatan, dan proses bangkit dari kegagalan.

Sejak poster dan still cut resminya dirilis, "WIND UP" langsung menarik perhatian publik, terutama untuk penggemar K-pop dan drama remaja.

Dengan latar dunia bisbol saat SMA, drama ini tidak hanya akan menyoroti persaingan olahraga, tetapi juga tekanan psikologis yang kerap dialami atlet muda di usia produktif.

Poster yang dirilis telah memperlihatkan karakter kontras emosi dua tokoh utama. Jeno tampil dengan ekspresi tegang mengenakan seragam bisbol, sementara Jaemin hadir dengan senyum hangat yang memberi kesan optimistis.

Nuansa visual tersebut seolah menggambarkan inti cerita dari drama ini yang menampilkan kisah persahabatan yang penuh dengan kisah jatuh, bertahan, lalu perlahan bangkit.

Sinopsis Drama Korea "WIND UP"

Drama Korea yang berjudul "WIND UP" berfokus pada kisah pria yang bernama Woo Jin (yang diperankan oleh Jeno).

Ia adalah seorang pelempar bisbol SMA yang dulu dikenal sebagai pemain berbakat dan kebanggaan tim. Namun, kariernya mulai runtuh ketika ia mengalami yips, gangguan psikologis yang membuatnya tak lagi mampu melempar bola dengan normal.

Kondisi tersebut membuat Woo Jin kehilangan kepercayaan diri, bahkan mulai menjauh dari tim dan lingkungannya.

Tekanan untuk tampil sempurna, rasa bersalah, serta ketakutan akan kegagalan perlahan menggerogoti mentalnya. Woo Jin pun terjebak dalam fase terendah dalam hidupnya sebagai atlet.

Di tengah situasi tersebut, hadir lah pria yang bernama Tae Hee (yang diperankan oleh Jaemin). Ia adalah siswa pindahan yang ceria dan penuh rasa ingin tahu.

Berbeda dengan karakter Woo Jin yang tertutup, Tae Hee justru mendekatinya tanpa prasangka. Secara tak terduga, Tae Hee menawarkan diri menjadi manajer Woo Jin dan berusaha membantunya kembali ke lapangan.

Hubungan keduanya berkembang dari pertemuan canggung menjadi persahabatan yang saling menguatkan.

Tae Hee menjadi sosok yang perlahan membantu Woo Jin menghadapi ketakutannya, sementara Woo Jin belajar membuka diri dan menerima kenyataan bahwa kegagalan bukan akhir segalanya.

Pesan Emosional dan Daya Tarik Drama

Salah satu yang menarik dari drama "WIND UP" adalah drama ini tidak sekadar mengisahkan olahraga, tetapi juga menyoroti isu kesehatan mental remaja, tekanan prestasi, serta pentingnya dukungan emosional.

Drama ini menampilkan proses pemulihan yang realistis, tanpa jalan pintas instan menuju kesuksesan.

Chemistry Jeno dan Jaemin menjadi salah satu daya tarik utama. Keduanya berhasil menampilkan dinamika persahabatan yang natural, mulai dari konflik batin hingga momen hangat yang menyentuh.

Dengan format drama pendek, WIND UP menyuguhkan cerita padat namun bermakna.

Perjalanan Karier Jeno dan Jaemin

Sebagai informasi tambahan, Jeno dan Jaemin adalah seorang idola grup asal Korea Selatan dari grup yang bernama NCT.

Bagi Jeno, WIND UP akan menjadi langkah penting dalam perjalanan aktingnya.

Debut sebagai anggota NCT Dream, Jeno dikenal lewat citra karismatik dan performa panggung yang kuat. Ia sebelumnya sempat mencuri perhatian lewat peran pendukung dalam drama A-TEEN, dan kini dipercaya memerankan karakter dengan konflik emosional yang lebih kompleks.

Sementara itu, Jaemin juga memulai kariernya sebagai idol di NCT Dream sebelum aktif di dunia akting. Ia dikenal memiliki ekspresi wajah yang lembut dan kemampuan membangun emosi yang stabil.

Perannya sebagai Tae Hee akan memperlihatkan sisi hangat dan dewasa, memperkuat posisinya sebagai idol-aktor yang patut diperhitungkan.

Jadwal Tayang

Drama Korea yang bertajuk "WIND UP" ini akan dijadwalkan tayang perdana pada 16 Januari 2026 pukul 18.00 KST.

Dengan cerita yang hangat dan relevan, drama ini diprediksi menjadi tontonan ringan namun berkesan di awal tahun 2026.

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak