Di era pergempuran glowing, kesempurnaan dalam segi fisik seolah menjadi hal yang wajib dimiliki. Mulai dari ujung rambut, hingga ujung kuku kaki semua tak luput dari perhatian. Saking perhatiannya dengan apa yang terlihat, kebanyakan orang justru lalai akan apa yang tak terlihat.
Ketiak dan selangkangan menjadi daerah yang rawan terabaikan karena selalu tertutupi. Padahal, dua daerah itu juga penting untuk dirawat dan dijaga kebersihannya. Sudah mencoba banyak cara, tapi tak kunjung membaik. Apa penyebab dan bagaimana penanganannya?
BACA JUGA: Awas Bisa Bikin Kamu Malu, Ini 5 Cara Menghilangkan Bau Ketiak!
Dilansir dari channel YouTube Dr. Richard Lee, berikut 4 penyebab ketiak dan selangkangan jadi menghitam!
1. Obesitas
Berbeda dengan gemuk dan berisi, obesitas bisa dikatakan sebagai kelebihan berat badan yang cukup ekstrem.
Banyak sekali dampak negatif baik dari segi sosial ataupun kesehatan yang disebabkan oleh obesitas. Salah satunya adalah penumpukan keringat berlebih di area tersembunyi seperti ketiak dan selangkangan.
Terperangkapnya keringat di area ini akan menyebabkan bakteri bersemayam dan kulit secara otomatis menjadi hitam. Panas yang terendap di area ini akan membuat kulit ketiak dan selangkangan sulit glowing meski mencoba bermacam-macam treatment.
Jadi, jika kamu memiliki obesitas, penurunan berat badan menjadi langkah pertama yang harus dilakukan.
2. Mencukur
Bisa jadi ketiak dan selangkangan yang tak dicukur adalah solusi terbaik. Bulu-bulu tersebut melindungi daerah tersebut agar tidak dimasuki bakteri dan mudah iritasi.
Tapi terkadang, adanya bulu-bulu tersebut juga bikin risih. Maka jika ingin mencukurnya, cukurlah dengan hati-hati dan pastikan alat pencukur bersih. Karena luka akibat pencukuran akan berbekas kehitaman di kulit.
BACA JUGA: 5 Manfaat Tawas bagi Ketiak, Salah Satunya Mengurangi Bau Tidak Sedap
3. Produk Tidak Cocok
Sama halnya seperti wajah, apabila skincare yang digunakan tidak cocok maka glowing hanyalah tertinggal sebagai mimpi yang tak dapat diraih. Mendapatkan kulit ketiak yang mulus dan cerah juga butuh effort lebih.
Gunakan produk yang aman untuk kulitmu dan hindari produk pemutih yang berlebihan. Hentikan pemakaian produk ketika terjadi indikasi iritasi dan konsultasikan ke dokter bila perlu penanganan lanjut.
4. Hormonal
Yang terakhir adalah penyebab hormonal. Seperti siklus menstruasi dan hamil yang dialami wanita. Maka, jika sebelumnya ketiakmu baik-baik saja dan menghitam ketika siklus ini, itu wajar terjadi dan tidak perlu dikhawatirkan.
Ketika hormon sudah stabil, maka ketiak pun akan kembali seperti sedia kala. Adapun penyebab lain yang perlu diperhatikan diabetes melitus dan penyakit hormonal lainnya.
Sekian ulasan tentang 4 penyebab kulit ketiak dan selangkangan menghitam. Semoga tulisan di atas dapat bermanfaat bagi para pembaca!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS