Mungkin bagi sebagian orang masih asing dengan yang namanya buah pinang muda atau yang merupakan biji dari tanaman Areca catechu tidak lain adalah sejenis pohon palem.
Memang buah ini bisa dikunyah, lalu setelah digiling dan diiris ini dibungkus dengan daun sirih yang telah dilapisi kapur. Konon kabarnya rasa buah pinang muda ini hangat dan asam.
BACA JUGA: 5 Tips Buat Kamu Terbiasa Mencukupi Kebutuhan Cairan Harian
Untuk pria, wanita dan anak-anak yang apabila secara rutin bisa mengonsumsi buah pinang muda ini mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan. Terutama bagi pria yang mana apabila mengalami ejakulasi dini dan buah ini bisa membantu dalam mengatasi masalah tersebut.
Selain itu, kamu pun bisa mengonsumsi buah pinang ini dan mengolahnya menjadi jus.
Seperti dirangkum dari Halodoc, berikut ini adalah beberapa manfaat buah pinang muda untuk kesehatan pria.
1. Bisa meningkatkan konsentrasi
Dalam sebuah penelitian menunjukkan bahwa buah pinang ini bisa meningkatkan konsentrasi dan juga rangsangan apabila dikonsumsi sesuai dosis ringan.
Apabila pria mengonsumsi buah pinang, saat mereka mengemudi perjalanan di malam hari ini bisa tetap waspada.
Termasuk bagi mereka yang mempunyai pekerjaan dan harus membutuhkan tingkat kewaspadaan mental yang tinggi juga bisa mengonsumsi buah pinang dalam meningkatkan fokus saat bekerja.
BACA JUGA: Baik untuk Jantung, Inilah 5 Manfaat Bawang Bombay bagi Kesehatan
2. Bisa menjaga kesehatan seksual
Buah pinang muda ini juga bisa mengobati masalah ejakulasi dini dan dengan begitu pria bisa memcapai klimak lebih cepat, namun hal ini menunjukkan bahwa sperma gagal berenang ke sel telur dan membentuk janin.
3. Meningkatkan kekuatan otot
Pria yang mengidap stroke mungkin bisa mengalami masalah kekuatan otot tubuh yang buruk dan salah satu gejalanya bisa menyebabkan seseorang berbicara cadel.
Oleh sebab itu, dengan mengonsumsi buah pinang secara rutin, maka kekuatan otot tubuh bisa kembali pulih dan kemampuan berbicara pun bisa ditingkatkan.
4. Dapat meningkatkan gairah seksual pria
Buah pinang banyak diminati oleh pria karena bisa meningkatkan gairah seksual, kendati manfaat ini masih belum terbukti secara ilmiah.
Akan tetapi, khasiat buah pinang ini disebut bisa meningkatkan gairah pria, sehingga mampu meningkatkan gairah seksual.
BACA JUGA: Jangan Anggap Sepele, Ini 5 Kebiasaan yang Bisa Memicu Radang Usus Buntu
5. Bisa mengatasi masalah pencernaan
Seseorang yang mengalami masalah pencernaan ini bisa berdampak terhadap rasa hambar di mulut. Maka dari itu, dengan mengunyah buah pinang muda ini bisa meningkatkan sistem pencernaan tetap sehat, menghilangkan gangguan pencernaan, dan juga nafsu makan.
Termasuk memperbaiki sistem pencernaan seperti menghilangkan sembelit. Selain itu, jika pencernaan baik dan sehat hal ini akan membuat seseorang lebih sehat bugar serta bahagia.
Demikianlah beberapa manfaat buah pinang muda bagi kesehatan pria. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS