Selain susu sapi, susu kambing adalah susu yang paling umum dikonsumsi oleh masyarakat. Tak kalah enak dengan susu sapi, susu kambing juga memiliki rasa yang nikmat. Susu kambing juga memiliki beragam manfaat bagi kesehatan tubuh.
Dilansir dari alodokter.com berikut adalah 4 manfaat susu kambing bagi kesehatan tubuh.
BACA JUGA: 5 Cara Mengatasi Sakit Ulu Hati Malam Hari, Tidur Jadi Tidak Terganggu!
1. Memelihara kesehatan tulang dan gigi
Tak berbeda dengan susu sapi, susu kambing juga bermanfaat untuk menjaga dan menguatkan tulang serta gigi. Manfaat ini diperoleh berkat tingginya kandungan kalsium yang terdapat dalam susu kambing. Dengan demikian, susu kambing dapat dijadikan sebagai alternatif pengganti susu sapi bagi anak-anak yang alergi minum susu sapi.
2. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Diketahui bahwa mengkonsumsi susu kambing dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, sehingga dapat mencegah berbagai serangan penyakit. Manfaat ini berasal dari adanya kandungan selenium, yaitu salah satu komponen yang berperan penting dalam sistem kekebalan tubuh.
BACA JUGA: Jantung Berdebar hingga Sembelit, Ini 5 Gejala Tubuh Kekurangan Kalium
3. Menjaga kesehatan sistem pencernaan
Susu kambing memiliki tekstur yang lebih kental dan lembut dibandingkan susu sapi. Selain itu, protein dalam susu jenis ini lebih mudah dicerna oleh tubuh. Diketahui juga bahwa di dalam susu kambing terkandung prebotik yang berguna sebagai asupan makanan untuk bakteri baik di dalam usus. Dengan demikian, bakteri baik akan berkembang biak sehingga mereka dapat membantu menjaga kesehatan saluran cerna.
BACA JUGA: 4 Kebiasaan Saat Mandi Ini Ternyata Membahayakan Kesehatan, Sudah Tahu?
4. Mencegah terjadinya penyakit kardiovaskular
Manfaat mengkonsumsi susu kambing yang selanjutnya adalah membantu mencegah terjadinya penyakit kardiovaskular. Diketahui bahwa susu kambing mengandung lemak tak jenuh tunggal maupun ganda, dan trigliserida rantai sedang (MCT).
Dengan adanya kandungan tersebut, mengkonsumsi susu kambing mampu menurunkan risiko terjadinya penyakit kardiovaskular, seperti stroke, serangan jantung, dan jantung koroner.
Tak hanya sebatas itu saja, susu kambing juga kaya akan kandungan kalium yang mampu memabantu menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi.
Meskipun susu kambing memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, namun perlu diketahui bahwa susu kambing mengandung kalori yang cukup tinggi. Hal ini perlu dihindari bagi seseorang yang sedang menjalani program diet.
Nah, itulah 4 manfaat susu kambing bagi kesehatan, semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS