Kejuaraan Dunia 2022: Kejutan, Zach/Bela Awali Debut dengan Kemenangan

Hayuning Ratri Hapsari | Ina Barina
Kejuaraan Dunia 2022: Kejutan, Zach/Bela Awali Debut dengan Kemenangan
Zosiachno Sumanti/Julimarbela, ganda campuran Indonesia lolos ke babak 32 besar Kejuaraan Dunia 2022 (PBSI, Twitter @INABadminton)

Pebulutangkis ganda campuran Indonesia, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela berhasil taklukkan ganda campuran wakil Denmark, Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby pada Selasa (23/8/2022) siang.

Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela menang usai melakoni pertandingan ketat rubber game dengan skor 21-17, 16-21 dan 22-20 selama 1 jam 9 menit. Kemenangan ini memastikan langkah Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela menuju babak 32 besar Kejuaraan Dunia 2022.

Pada awal gim pertama, pasangan ganda campuran Denmark membuka pertandingan dengan skor 1-4 keunggulan untuk Mikkelsen/Soby. Keunggulan tersebut berlangsung hingga skor menunjukkan 2-6.

Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela pun mulai memberikan perlawanan sengit yang membuat posisi imbang 8-8. Namun, pada interval gim pertama, skor 10-11 keunggulan masih dipegang oleh pasangan ganda campuran asal Denmark.

Usai interval gim, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela berhasil tampil apik dan mengumpulkan poin demi poin untuk menyamakan kedudukan.

Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela bahkan berhasil melaju unggul atas Mikkelsen/Soby. Pertandingan di gim pertama dimenangkan oleh Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela dengan skor 21-17.

Berlanjut ke gim kedua, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela melaju unggul 4-1 atas pasangan asal Denmark. Mikkelsen/Soby kemudian berhasil menyamakan kedudukan menjadi 6-6.

Usai samakan kedudukan, Mikkelsen/Soby bermain lebih percaya diri dan berhasil meraih keunggulan skor di interval gim, 7-11.

Usai interval gim kedua, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela kerap kali membuat kesalahan sendiri yang justru memberikan poin secara cuma-cuma kepada pasangan asal Denmark. Momen tersebut berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Mikkelsen/Soby dan memenangkan gim kedua dengan skor 16-21.

Pertandingan pun berlanjut menuju rubber game, gim penentuan. Awal gim ketiga berlangsung sengit dan ketat, kejar-kejaran poin terus terjadi diantara kedua pasangan. Interval, skor 9-11 keunggulan untuk Mikkelsen/Soby.

Usai interval gim ketiga, Mikkelsen/Soby konsisten dalam mempertahankan keunggulan mereka atas Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.

Tak menyerah, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela berhasil menyamakan kedudukan menjadi deuce meskipun yang pertama mencapai match points adalah Mikkelsen/Soby.

Bermain sabar dan lebih berhati-hati, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela sukses memenangkan gim ketiga dengan skor ketat 22-20.

Kemenangan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela atas Mikkelsen/Soby sendiri sekaligus mematikan langkah mereka menuju babak 32 besar Kejuaraan Dunia 2022.

Pertandingan Kejuaraan Dunia 2022 dapat disaksikan melalui siaran langsung di iNews TV, MNC TV, layanan streaming RCTI+, SPO TV dan kanal youtube resmi milik BWF yaitu BWF TV.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak