Pertandingan babak penyisihan grup Piala Dunia Qatar 2022 tinggal menyisakan 4 laga terakhir di 2 laga masing-masing grup G dan grup H.
Dari hasil catatan point sementara, 2 dari 8 tim yang tersisa di dua grup tersebut sudah memastikan diri lolos ke babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022.
Dua tim yang dimaksud adalah Portugal yang memiliki point 6 dari 2 kali menang di laga perdana dan Brazil dengan perolehan yang sama.
Tiket 16 Portugal diraih saat Cristiano Ronaldo CS menang atas Uruguay dengan Skor 2-0. Sedangkan tiket lolos Brazil diraih saat mereka berhasil mengalahkan Swiss dengan gol semata wayang yang diciptakan oleh Casemiro menjelang berakhirnya babak kedua.
Otomatis, tiket menuju babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022 masing-masing grup menyisakan satu tiket lagi yang akan diperebutkan oleh 6 tim.
Di grup G, ada Swiss, Serbia dan Kamerun yang akan saling sikut untuk mendapatkan tiket lolos tersebut. Swiss yang sudah mengantongi sekali kemenangan memiliki peluang lebih besar dengan hanya membutuhkan satu point saja untuk lolos.
BACA JUGA: Prediksi Grup G Piala Dunia 2022, 3 Tim Saling Sikut Demi Tiket Babak 16 Besar Bareng Brasil
Lawan yang dihadapi tim Swiss adalah Serbia yang akan berjuang mati-matian mencuri point penuh untuk merebut tiket lolos babak 16 besar.
Sedangkan, satu tim lagi yaitu Kamerun akan menghadapi Brazil di laga terakhir fase grup G. kemenangan wajib mereka raih untuk menjaga asa agar lolos ke babak 16 besar.
Nasib lolosnya Kamerun juga ditentukan oleh pertandingan Swiss lawan Serbia. Jika Swiss berhasil menang Kamerun dipastikan tidak lolos.
Sedangkan, jika Swiss berhasil ditahan imbang atau kalah melawan Serbia, maka Kamerun memiliki asa untuk lolos ke babak 16 Besar.
BACA JUGA: Cara Nonton Live Streaming Kamerun vs Brasil Piala Dunia 2022, Ini Prediksi Skornya
Scenario yang sama juga terjadi di grup H babak fase grup. Gana yang berhasil mengalahkan Korea Selatan memiliki peluang yang lebih besar untuk lolos ke babak 16 Besar.
Peluang Uruguay lolos ke babak 16 besar tergolong cukup besar. Tim La Ceste hanya perlu memenangkan laga terakhir mereka menghadapi Ghana dan berharap Korea Selatan tidak berhasil membendung kekuatan Cristiano Ronaldo CS.
Berikut adalah nama-nama tim yang sudah lolos ke babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022.
1. Perancis
2. Brasil
3. Portugal
4. Belanda
5. Senegal
6. Inggris
7. Amerika Serikat
8. Australia
9. Argentina
10. Polandia
11. Maroko
12. Kroasia
13. Jepang
14. Spanyol
Siapakah 2 tim terakhir yang akan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022? Saksikan siaran langsungnya secara resmi di SCTV, Indosiar dan Vidio.