BAMTC 2023 Hari Kedua, Indonesia Sapu Bersih Kemenangan saat Lawan Bahrain

Hikmawan Firdaus | šŸ€e. kusuma. nšŸ€
BAMTC 2023 Hari Kedua, Indonesia Sapu Bersih Kemenangan saat Lawan Bahrain
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan (instagram.com/badminton.ina)

Dalam Badminton Asia Mixed Team Championships (BAMTC) 2023 yang berlangsung di Dubai Exhibition Centre, Dubai, Uni Emirat Arab, Indonesia masuk di grup C bersama Thailand, Bahrain, Lebanon, dan Syria. Di laga hari pertama pada Selasa (14/2/2023), dua kemenangan berhasil dipersembahkan Indonesia saat melawan Lebanon dan Syria.

Dalam laga penyisihan grup hari kedua pada Rabu (15/2/2023), Indonesia dijadwalkan bertanding melawan wakil Bahrain. Tim yang turun tanding terdiri dari Chico Aura Dwi Wardoyo, Putri Kusuma Warsldani, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari membuka kemenangan pertama untuk laga di sektor ganda campuran. Melawan ganda campuran Bahrain, Mohamed Muanis/Reya Fathima, Rinov/Pitha berhasil unggul dengan jarak poin yang cukup jauh, 21-7 dan 21- 6.

Laga kedua dari sektor tunggal putri ada Putri Kusuma Wardani yang melawan Lizbeth Elsa Binu. Menang straight game dengan sangat meyakinkan, Putri KW akhiri pertandingan dalam dua gim, 21-7 dan 21-3.

Menyusul Rinov/Pitha dan Putri KW, Chico Aura Dwi Wardoyo juga ikut persembahkan poin ketiga untuk Indonesia usai menangi laga kontra Adnan Ebrahim. Chico unggul dengan skor akhir 21-5, 21-9.

BACA JUGA: Boy William Ter-Ayu Ayu, Disuruh Tebak Foto Krisdayanti Malah Sebut Ayu Ting Ting

Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto menambah kemenangan untuk tim Indonesia usai memangi laga kontra ganda putri Bahrain, Lizbeth Elsa Binu/Reya Fathima. Lanny/Ribka unggul dalam dua gim langsung dengan skor akhir 21-5 dan 21-8.

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan kembali tampil meyakinkan saat melawan wakil Bahrain, Adnan Ebrahim/Mohamed Muanis. Memastikan kemenangan tuntas di hari kedua babak penyisihan grup, Pram/Yere menang straight game dengan skor 21-3, 21-10.

Hasil Badminton Asia Mix Team Championship (BAMTC) 2023 hari kedua, Indonesia vs Bahrain

Tunggal putra
Chico Aura Dwi Wardoyo vs Adnan Ebrahim (21-5, 21-9)

Tunggal putri
Putri Kusuma Wardani vs Lizbeth Elsa Binu (21-7, 21-3)

Ganda putra
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan vs Adnan Ebrahim/Mohamed Muanis (21-3, 21-10)

Ganda putri
Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Lizbeth Elsa Binu/Reya Fathima (21-5, 21-8)

Ganda campuran
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Mohamed Muanis/Reya Fathima (21-7, 21- 6)

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak