Persik Gagalkan Borneo FC Raih Poin Penuh Melalui Goal Salto di Menit Akhir

Hayuning Ratri Hapsari | Zaffar Nur Hakim
Persik Gagalkan Borneo FC Raih Poin Penuh Melalui Goal Salto di Menit Akhir
Persik vs Borneo FC (Instagram/@liga1match)

Pertandingan ke-6, hari ke-3 pada pekan pertama bergulirnya liga 1 kembali mempertemukan dua tim besar, Persik Kediri VS Borneo FC Samarinda. Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Brawijaya, Kediri dan disiarkan langsung oleh Indosiar. 

Tim berjulukan Pesut Utam (Julukan Borneo FC) tampaknya harus melakoni laga menyeberangi pulau untuk bertemu dengan klub yang berjulukan Macan Putih. Pertarungan yang digelar pada pukul 15.00 WIB tersebut harus saling berbagi satu poin dengan skor akhir 1-1.

Persik Kediri tampaknya cukup kesulitan menjamu Borneo FC di kandang sendiri. Terlihat dari penguasaan bola keseluruhan, Persik hanya mampu menguasai bola sebanyak 39% berbanding terbalik 61% dengan penguasaan bola yang berhasil dikantongi oleh Borneo FC.

Namun jika dilihat dari total tendangan, kedua tim sangat berimbang dalam melakukan tembakan ke arah gawang. 9 kali tendangan langsung dan 4 di antaranya mengarah ke gawang berhasil dikantongi oleh Persik. Sedangkan Borneo memiliki angka yang sedikit lebih unggul yakni 12 dengan 5 kali tendangan berhasil tepat sasaran.

Pada babak pertama, kedua tim saling menunjukkan kekuatan dan kualitas masing-masing. Saling jual beli serangan untuk membobol gawang satu sama lain cukup terlihat dari kedua kesebelasan.

Tak ada satu serangan pun yang berhasil menyarang ke jaring gawang. Akhirnya hingga akhir babak pertama, skor masih bertahan kacamata tanpa adanya goal.

Pada babak kedua, anak asuh Pieter Huistra terus membordir garis pertahanan Persik Kediri. Akhirnya pada menit ke 75’ Matheus Pato berhasil membobol gawang Persik setelah Kurniawan Kartika Ajie gagal menangkap bola dengan sempurna sehingga bola muntah keluar kembali.

Dalam situasi tertinggal tidak membuat Yusuf CS menyerah begitu saja, mereka terus berusaha menciptakan peluang demi peluang.

Memasuki tambahan waktu tepatnya pada menit ke 92’, akhirnya Persik berhasil menyamakan kedudukan melalui goal salto super spektakuler yang diciptakan oleh Anderson Nascimento.

Skor akhir bertahan 1-1 hingga peluit panjang dan menggagalkan Borneo FC meraih poin penuh di Stadion Brawijaya, Kediri.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak