Berbakat tapi Belum Matang, Bung Towel Sebut Timnas Indonesia U-16 Butuh Ini

Sekar Anindyah Lamase | Agus Siswanto
Berbakat tapi Belum Matang, Bung Towel Sebut Timnas Indonesia U-16 Butuh Ini
Timnas Indonesia U-16 saat hadapi Australia dalam Piala AFF U-16 2024 (pssi.org)

Setelah sering memberikan kritikan terhadap timnas Indonesia level senior dan U-23, Bung Towel atau Tommy Welly menyasar timnas Indonesia U-16. Kali ini dia memberikan pujian sekaligus saran bagi kemajuan para pemainnya.

“Mereka (pemain timnas U-16), berbakat, tapi belum matang,” ungkap Bung Towel di kanal YouTube Sportify Indonesia yang dikutip Suara.com, Kamis (11/7/2024).

Penilaian ini muncul setelah Putu Panji dan kawan-kawan merebut juara ketiga dalam Piala AFF U-16 2024. Meski hanya menduduki peringkat ketiga, penampilan para pemain sangat menjanjikan.

Prestasi besar mereka adalah mengalahkan Vietnam 5-0 dalam perebutan tempat ketiga. Selaian itu, meski hanya diperkuat 10 pemain, Putu Panji mampu menyulitkan Australia. Seandainya timnas Indonesia U-16 bermain lengkap, mungkin saja mereka mengalahkan Australia.

“Untuk matang, mereka perlu menjalani proses. Ada kompetisi, ada tempaan lain, improve lain dan sebagainya yang dalam  bahasa sepak bola saya sederhanakan mereka butuh environment football,” lanjutnya.

Apa yang dikatakan Bung Towel ada benarnya. Sebagai pemain, anak-anak timnas Indonesia U-16 tengah dalam masa perkembangan. Kesalahan dalam penanganan, bisa saja mematikan bakat-bakat hebat mereka.

Sehingga dalam perkembangan mereka, tetap membutuhkan kompetisi yang rutin untuk menjaga penampilan mereka. Termasuk pula membiasakan mereka berhadapan dengan lawan-lawan kuat bahkan dari luar negeri.

Hal-hal semacam ini jelas sangat penting, lingkungan dan penanganan yang tepat akan membuat mereka berkembang sesuai harapan.

Hal ini tentu saja menjadi tugas utama klub di mana mereka berada. Sekembalinya mereka ke klub, harus mendapatkan menit bermain yang cukup. Dan ini tidak hanya untuk satu dua orang saja yang sudah memiliki menit bermain penuh.

Dari 23 pemain yang dibawa Nova Arianto dalam Piala AFF U-16 2024, tercatat 2 pemain mendapatkan jam  main penuh. Mereka adalah Fabio Azka dan Putu Panji. Keduanya menjadi pemain kunci selama turnamen berlangsung.

Namun tidak hanya Putu Panji dan Fabio Azka yang gemilang di timnas Indonesia U-16. Masih ada beberapa pemain yang menonjol seperti Mierza, Gholly, Ernanda, dan lain-lain.

Maka benar kata Bung Towel jika mereka perlu dijaga baik-baik dan mendapatkan environment football yang tepat.

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak