Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung dijadwalkan akan turun bertanding untuk kejuaraan Arctic Open 2024 yang mulai bergulir pekan depan. Pada babak awal, Gregoria akan kembali bertemu dengan salah satu tunggal putri asal Denmark, Line Hojmark Kjaersfeldt.
CLASH ROYALE Arctic Open 2024 powered by YONEX sendiri merupakan kejuaraan BWF World Tour dengan kelas Super 500.
Para pebulutangkis dunia akan memperebutkan hadiah total sebesar $420.000 di kejuaraan ini. Artic Open akan bergulir pada 8-13 Oktober 2024 di Vantaa, Finland dengan 9 wakil Indonesia yang turun bertanding.
Gregoria Mariska Tunjung kali ini tidak menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor tunggal putri, tetapi ditemani juga dengan Putri Kusuma Wardani.
Untuk babak awal 32 besar, Gregoria atau yang akrab disapa Jorji akan dipertemukan dengan wakil Denmark, Line Hojmark yang telah bertemu dengannya di 3 pertandingan bulutangkis internasional sebelumnya.
Dilansir dari Badminton4u, catatan head to head antara Jorji dan Line Hojmark adalah 3-0, keunggulan untuk tunggal putri Indonesia.
Secara peringkat, Jorji juga tercatat lebih unggul sebagai tunggal putri peringkat 8 dunia dibandingkan dengan Line Hojmark yang berada di peringkat 19 dunia.
Namun, Line Hojmark juga bukan merupakan lawan yang bisa dianggap mudah. Pemain tunggal putri Denmark ini berhasil keluar sebagai Runner-Up Canda Open 2024, kemudian Runner-Up Syed Modi International 2023 dan Runner-Up Hylo Open 2023.
Sedangkan Gregoria Mariska Tunjung, tunggal putri terbaik Indonesia ini telah tercatat meraih Runner-Up Swiss Open 2024, Juara Kumamoto Masters Japan 2023 dan menjadi Bronze Medalist untuk Olimpiade Paris 2024.
Di atas kertas, Jorji jelas memiliki kesempatan besar untuk memperkuat dominasinya atas Line Hojmark di Arctic Open nanti. Tapi tentunya, apa yang terjadi di lapangan tidak bisa diprediksi dan Jorji harus tetap bermain fokus untuk hasil terbaik di Arctic Open 2024 ini.
Siaran langsung pertandingan Arctic Open 2024 akan tersedia di kanal YouTube resmi milik BWF yaitu BWF TV dan juga aplikasi streaming RCTI+.
Informasi lengkap seputar pertandingan bulutangkis internasional dapat Anda ikuti melalui tournament software BWF dan juga aplikasi resmi milik BWF yang tersedia di Play Store maupun App Store yaitu Badminton4u.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS