Friends, hidup di era modern seperti saat ini rasanya memang memudahkan aktivitas kita salah satunya pengiriman barang. Dengan memanfaatkan jasa pengiriman barang yang telah banyak bermunculan, kita tidak perlu lagi repot-repot mengirimkannya sendiri ke alamat yang kita tuju. Kita bisa menghemat waktu untuk melanjutkan kesibukan kita yang lain.
Demikian pula halnya dengan para pebisnis olshop atau online shop yang sangat digandrungi oleh berbagai macam kalangan pelanggan yang tentu juga sangat terbantu dengan adanya jasa pengiriman paket sehingga berapapun banyak pesanan yang mereka terima dapat mereka atasi dan tidak khawatir lagi soal pengiriman barang. Untuk itu beberapa tips di bawah ini akan membantu kalian untuk menjaga keamanan barang saat dalam proses pengiriman agar tidak mengalami kerusakan ketika sampai di tangan orang yang dituju.
1. Perhatikan jenis barang
Tips pertama sebelum barang dikemas yakni memilah kategori barang apa yang akan di kirim, apakah pakaian, makanan kering, perabotan dan lain sebagainya. Perlu juga untuk mengira-ngira kondisi barang tersebut apakah barang ini tahan pecah, tahan udara panas dan dingin, sampai seberapa lama barang itu mampu bertahan dalam kondisi terbungkus nantinya. Jika diperlukan, kalian bisa mencantumkan jenis barang ke sebuah catatan kecil agar para kurir yang membawanya dapat membaca secara langsung dan lebih berhati-hati saat memindahkannya.
2. Membungkus secara rapi dan detail
Tips kedua yang amat penting saat barang sudah tersedia adalah membungkusnya dengan detail dan rapi. Terlebih lagi ketika alamat yang dituju lumayan jauh dan harus menempuh perjalanan yang cukup lama. Pastikan kalian membungkus barang dengan jenis apapun menggunakan kertas pelapis yang tahan lama dan tidak mudah sobek. Sebelum dilapisi kertas pembungkus, ada baiknya kalian juga mempersiapkan kardus kecil untuk lebih mengokohkan kemasan.
Catatan penting untuk benda-benda kaca, ataupun perabotan yang sensitif, tidak tahan tekanan, dan lain sebagainya kalian dapat menggunakan bubble wrap juga untuk melapisi bagian terdalam barang tersebut. Jika sangat mendesak dan kalian tidak menemukan bubble wrap, maka dapat menggunakan serpihan kain perca yang dipotong sesuai dengan ukuran barang tadi. Selain itu, alternatif lain kalian bisa menggunakan lapisan sponge atau busa yang berbahan empuk sehingga mampu menahan barang agar tidak retak. Setelah dirasa cukup, jangan lupa menambahkan lapisan terluar dengan lakban dan selotip bening agar kemasan tidak terbuka.
3. Menambahkan catatan di bagian terluar kemasan
Tips ketiga setelah pengemasan barang selesai, kalian dapat menuliskan catatan yang mudah dibaca dan usahakan dengan warna yang menyala agar petugas pengirim paket bisa lebih mudah mengenali paket kalian nanti. Dalam catatan tersebut, tuliskan isi barang yang ada di dalamnya juga mintalah untuk berhati-hati saat memindahkan barang tersebut.
4. Menyampaikan kepada kurir agar berhati-hati
Tips terakhir ketika kalian mengirimkan barang ke tempat dimana jasa pengiriman barang atau saat kurir yang mendatangi kalian, jangan sungkan untuk berpesan langsung kepada kurir jika memang barang yang akan dibawa adalah barang pecah belah yang membutuhkan kehati-hatian. Terakhir, jangan kupa ucapkan terima kasih kepada kurir.
Itu lah tadi friends beberapa tips mengemas paket yang bisa kalian terapkan untuk menjaga kualitas barang tetap dalam kondisi yang baik serta menghindari hal-hal yang tidak diinginkan lainnya.