4 Hal yang Bisa Kamu Lakukan sebagai Fresh Graduate, Jangan Takut Mengambil Pilihan!

Ayu Nabila | Dea Nabila Putri
4 Hal yang Bisa Kamu Lakukan sebagai Fresh Graduate, Jangan Takut Mengambil Pilihan!
Ilustrasi Fresh Graduate. (unsplash.com)

Siapa yang pernah bercita-cita untuk lulus dengan gelar terbaik, atau lulus kuliah dengan gelar lulus tercepat? Mungkin sebagian mahasiswa pernah bermimpi untuk mencapai kedua gelar tersebut ketika lulus kuliah. Iya, menjadi seorang wisudawan adalah mimpi setiap mahasiswa. Mendapatkan gelar pendidikan adalah kebanggaan tersendiri untuk siapapun yang menjalaninya.. Namun, sebagai fresh graduate, sebelum masuk ke dunia kerja ataupun melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, ada baiknya kamu mengetahui dulu pilihan yang tepat untuk masa depanmu.

Terkadang, waktu yang digunakan malah menjadi sia-sia karena belum mempunyai alasan yang kuat untuk memilih antara keduanya. Biasanya, akan ada jarak antara setelah kamu menjadi wisudawan atau fresh graduate dan masuk ke dunia kerja. Banyak orang yang belum tahau apa yang harus mereka lakukan di situasi tersebut. Lalu, apa saja yang bisa kamu lakukan sebagai fresh graduate sebelum menempuh pilihanmu selanjutnya? Berikut empat di antaranya.

1. Pelatihan

Banyak pelatihan yang diselenggarakan oleh instansi pemerintah atau institusi swasta untuk para fresh graduate. Ditambah lagi, sekarang banyak pelatihan atau kursus yang bisa dilakukan secara daring. Pelatihan ini akan membekalimu ilmu yang bisa bermanfaat di dunia kerja atau dunia akademik kedepannya. Tak perlu risau, banyak pelatihan yang bisa diikuti secara gratis dan mendapatkan sertifikat.

2. Volunteer

Mungkin saat masih menjadi seorang mahasiswa, kamu belum pernah terjun langsung ke masyarakat untuk mengadakan proyek sosial. Tidak perlu takut, banyak kegiatan relawan yang bisa kamu lakukan saat menjadi fresh graduate. 

Tak hanya kegiatan sosial, kegiatan campaign di sosial media juga biasanya mencari para volunteer yang bersedia mengisi media sosial mereka dengan berbagai konten. Sama seperti pelatihan, kegiatan semacam ini biasanya akan memberikanmu sertifikat dan pengalaman baru serta relasi yang banyak.

3. Magang

Dalam beberapa program akademik, magang merupakan suatu syarat akademik untuk mendapatkan gelar. Jangan khawatir, banyak lowongan magang yang bisa kamu ikuti sebagai fresh graduate. Bahkan, banyak program magang yang bisa merekomendasikan dan menjadikanmu sebagai pegawai tetap instansi tersebut bila performamu baik.

4. Introspeksi

Lagi-lagi, kamu harus mengetahui seberapa jauh kemampuanmu dalam menghadapi langkah hidup selanjutnya. Misalnya, kamu ingin melanjutkan karir di suatu perusahaan. Cobalah menelaah profil perusahaan dan cari kelebihanmu yang bisa kamu kontribusikan ke perusahaan tersebut.

Mulailah untuk membuat CV, resume, atau portofolio yang membantumu meyakinkan para recruiter bahwa kamu layak untuk diterima di perusahaan mereka. Begitupun juga saat kamu ingin melanjutkan pendidikan, biasanya pihak kampus akan meminta kamu membuat resume tentang dirimu.

Itulah empat hal yang bisa kamu lakukan sebagai fresh graduate. Jangan takut jika kamu akan terus-terusan menjadi fresh graduate, ya. Justru waktu yang kamu miliki bisa kamu manfaatkan demi pengalaman yang lebih baik.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak