4 Tips Meningkatkan Keintiman dengan Pasangan agar Rumah Tangga Langgeng

Hernawan | Riva Khodijah
4 Tips Meningkatkan Keintiman dengan Pasangan agar Rumah Tangga Langgeng
Ilustrasi pasangan (pexels.com/ANTONI SHKRABA)

Di antara faktor yang memengaruhi keutuhan rumah tangga adalah keintiman. Keintiman yang dimaksud di sini bukan hanya keintiman fisik atau hubungan suami istri. Melainkan, keintiman emosional yang tak kalah penting.

Nah, untuk meningkatkan keintiman dengan pasangan, ada beberapa tips yang dapat kamu lakukan. Apa saja? Mari simak ulasannya, yuk!

1. Luangkan waktu bersama dengan pasangan tanpa HP

Tips pertama yang dapat kamu lakukan untuk meningkatkan keintiman dengan pasangan, adalah menciptakan waktu bersama yang berkualitas. Untuk itu, perlu sekali kamu sepakati dengan pasangan untuk sejenak meninggalkan HP ketika sedang berdua.

Kenapa hal ini penting? Seperti kita tahu, kehadiran ponsel pintar yang menyediakan berbagai aplikasi telah menjadi gaya hidup banyak orang. Bahkan tidak jarang, hal itu menjadi penyebab suami istri jadi kurang dekat lagi. Soalnya lebih sibuk main HP! Oleh sebab itu, ketika kalian sedang berdua, pastikan HP tidak jadi pengalih perhatian, ya.

2. Lakukan ritual berdua di tengah kesibukan

Kesibukan masing-masing sering menjadi penyebab kenapa hubungan rumah tangga jadi hambar. Untuk mengatasinya, cobalah buat ritual tersendiri di tengah kesibukan.

Misalnya saja, setiap Jum’at malam selepas dari kantor kamu dan pasangan selalu sempatkan untuk ngopi bareng di luar. Atau bisa juga tiap akhir pekan melakukan belanja mingguan berdua. Intinya, jangan jadikan kesibukan aktivitas sebagai alasan untuk tidak memprioritaskan hubungan.

3. Lakukan hal-hal menarik berdua

Tips lain untuk meningkatkan keintiman antara pasangan, yakni dengan melakukan hal menarik. Ini penting juga untuk mencegah kejenuhan dalam hubungan asmara.

Apa saja hal menarik yang bisa dilakukan? Wah, banyak sekali. Misalnya saja, pergi ke tempat wisata yang baru, menonton film baru yang sedang viral, atau masak bareng.

4. Mengungkapkan bahasa cinta kepada pasangan

Bahasa cinta yang kamu ungkapkan ke pasangan juga bisa meningkatkan keintiman dalam pernikahan, lho! Ada banyak bahasa cinta yang dapati dilakukan.

Sebagai contoh, saling berucap “I love you”, atau mengirimkan pesan singkat mengatakan “I miss you”, menyentuh rambutnya, mengecup keningnya, memeluknya, dan ragam bahasa cinta lain yang dapat kamu terapkan. Dengan begitu, kamu dan dia jadi mesra tiap hari.

Menjaga pernikahan tetap awet dan bahagia memang tidak mudah. Salah satunya kamu mesti memastikan bahwa seiring dengan bertambah usia pernikahan, keintiman kalian tetap terpelihara. Maka, lakukan tips-tips tadi, ya!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak