Bagi sebagian orang, hari Senin merupakan hari yang berat. Hal ini mungkin terjadi karena hari Senin merupakan hari pertama dalam rutinitas mingguan yang harus dijalani.
Selain itu, hari senin yang berada sehari selepas libur hari Minggu membuat aroma-aroma kemalasan khas liburan masih membekas. Nah, untuk mengatasi rasa malas yang terjadi di hari senin, yuk kita lakukan 5 hal ini!
1. Langsung beraktivitas ketika bangun tidur
Hal pertama yang harus dilakukan untuk menghindari rasa malas di hari Senin adalah langsung melakukan aktivitas ketika bangun tidur. Tak melulu harus langsung mandi, ketika bangun tidur bisa langsung melakukan sedikit kegiatan fisik atau olah raga, atau bersih-bersih kamar dan rumah.
Pokoknya hindari mager karena akan semakin menambah rasa malas kita di hari Senin.
2. Jangan tinggalkan sarapan
Sarapan tentu saja sangat penting bagi kamu yang akan memulai hari yang panjang. Jadi, jangan tinggalkan apalagi sampai melupakan sarapan.
Karena dengan sarapan, tubuh akan mendapatkan asupan energi dan bisa menumbuhkan vibes positif, lho.
3. Minum teh atau kopi
Minum teh atau kopi di pagi hari ternyata bisa menjadi salah satu cara untuk menumbuhkan mood, lho. Kandungan kafein yang ada di kedua minuman tersebut, membuat teman-teman bisa lebih berkonsentrasi dalam menghadapi hari yang melelahkan. Jadi, luangkan waktu sejenak untuk minum kopi atau teh, ya!
4. Gunakan pakaian yang rapi
Percaya atau tidak, menggunakan pakaian yang rapi bisa menjadi salah satu booster untuk menumbuhkan semangat, lho. Dengan berpakaian rapi, kita akan menumbuhkan rasa percaya diri, dan tentu saja muncul semacam perasaan ingin menunjukkannya kepada orang lain.
Nah, dengan cara ini, mood untuk bersemangat bisa muncul.
5. Putar musik penyemangat
Tak ada salahnya jika di senin pagi teman-teman memutar musik kesayangan guna menumbuhkan semangat untuk beraktifitas. Dampak musik yang diputar bisa membuat aura-aura positif dalam tubuh kamu keluar, dan memunculkan semangat untuk beraktivitas sepanjang hari.
Nah, itu dia 5 tips untuk menghilangkan rasa malas yang melanda di hari senin. Semoga bermanfaat ya! Selamat beraktifitas dan semoga hari kamu menyenangkan!