6 Cara Mengatasi Masalah Finansial dalam Rumah Tangga, Harus Bekerja sama!

Hikmawan Firdaus | Mutami Matul Istiqomah
6 Cara Mengatasi Masalah Finansial dalam Rumah Tangga, Harus Bekerja sama!
Ilusrasi keluarga.[Freepik.com]

Salah satu ujian dalam rumah tangga adalah kesulitan secara finansial. Banyak orang yang sebelum berumah tangga memiliki pekerjaan yang bagus bahkan penghasilan yang besar, makanya dia berani untuk menikah. Namun setelah menikah, dia mendapati kesulitan dalam bekerja, dan kekurangan secara finansial. Apakah saat ini kamu sedang dalam posisi itu?

Hal yang harus kamu tahu adalah kamu tidak sendirian. Banyak di luar sana pasangan suami istri yang mengalami hal sama, ujian rumah tangga yang sama. Kamu harus mampu melewati masa-masa sulit itu dengan bijaksana. Bukan waktunya untuk saling menyalahkan, justru kamu dan pasangan harus selalu saling menguatkan.

Berikut ini 6 cara mengatasi kesulitan finansial dalam rumah tangga.

1. Terbuka tentang keuangan kepada pasangan

Cara yang pertama, kamu dan pasangan harus terbuka dengan masalah keuangan. Jangan sampai keuangan menjadi tanggung jawab dan beban satu orang. Seberapa banyak uang yang kamu dapatkan dan berapa uang yang harus kamu keluarkan setiap bulan menjadi kewajibanmu dan pasangan untuk saling terbuka satu sama lain.

Dengan adanya keterbukaan antara kamu dan pasangan, akan meminimalisir masalah yang ada dan membuat keuangan lebih mudah untuk diperhitungkan.

2. Bekerja sama dengan pasangan

Dengan jumlah uang yang kamu dan pasangan miliki, kalian harus mampu bekerja sama untuk mengelolanya. Jangan sampai, kamu foya-foya sedangkan pasanganmu harus menahan lapar. Kerja sama yang baik antara kamu dan pasangan bisa mempermudah jalannya keuangan.

3. Menghindari gaya hidup konsumtif

Sebisa mungkin, kamu dan pasangan harus menghindari gaya hidup konsumtif. Kamu harus lebih bijaksana dalam mengelola keinginan dan kebutuhan. Hal yang benar-benar belum kamu butuhkan, tidak perlu kamu belanjakan.

Ketika kamu membelanjakan sesuatu, lihatlah dari segi fungsinya. Tidak begitu penting untuk memperhatikan merk. Pasalnya, yang penting adalah benda tersebut bisa berfungsi dengan baik.

Jika hal tersebut bisa diterapkan, maka kamu akan memiliki pengelolaan uang yang jauh lebih baik dari sebelumnya.

4. Mencari penghasilan tambahan

Kamu dan pasangan juga bisa mencari penghasilan tambahan untuk memperbaiki masalah finansialmu. Ketika suami sudah memiliki pekerjaan tetap, maka bisa mencari pekerjaan sampingan yang tidak mengganggu pekerjaan.

Pun ketika istri mengurus rumah tangga, maka bisa mencari pekerjaan yang tidak membuatnya lalai terhadap tugas atau pekerjaan utamanya.

5. Pandai menyisihkan uang

Kamu dan pasangan juga harus pandai dalam menyisihkan uang. Ketika kamu sudah bisa berhemat, maka jangan gunakan sisa uang untuk senang-senang. Kamu harus menyimpan atau menabungnya sehingga bisa dimanfaatkan atau digunakan ketika kamu dan pasangan dalam keadaan terdesak. Jangan sampai usahamu berhemat menjadi sia-sia!

6. Hindari hutang 

Mencoba berhutang sama halnya dengan membuatmu terjerumus dalam lingkaran setan. Hutang kepada rentenir atau bank, menjebakmu melalui bunga yang mencekik. Belum lagi kalau kamu memiliki keterlambatan ketika mengangsurnya. Bunga yang ada bisa lebih banyak dari uang yang kamu dapatkan.

Begitu juga dengan pinjaman online. Rentan waktu yang singkat dan jumlah bunga yang sangat tinggi seharusnya bisa membuatmu berpikir ribuan kali.Apalagi dengan risiko penyebaran datamu ketika terlambat membayarnya.

Itu dia 6 cara mengatasi kesulitan finansial dalam rumah tangga. Semoga bermanfaat!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak