Punya Teman yang Suka Menghasut Berbuat Buruk? Hadapi dengan 4 Tips ini

Candra Kartiko | Diat Anugrah
Punya Teman yang Suka Menghasut Berbuat Buruk? Hadapi dengan 4 Tips ini
Ilustrasi Pertemanan (Pexels/Bas Masseus)

Lingkungan menjadi salah satu faktor yang sangat mempengaruhi pribadi seseorang, tidak terkecuali lingkungan pertemanan. Jika kita berteman dengan orang-orang dengan kebiasaan baik maka kita bisa. Mengikuti kebiasaan baik tersebut, begitu pula sebaliknya.

Jika kita tidak pandai memilih teman, akan ada teman penghasut yang akan mengajak kita untuk melakukan hal yang tidak baik. Oleh karena itu, kita harus bisa menjaga diri agar tidak terpengaruh oleh teman yang suka menghasut.

Berikut ini adalah 4 tips menghadapi teman penghasut:

1. Jangan Terlalu Akrab

Seseorang akan senang mengajak teman dekatnya untuk melakukan hal yang dia senangi. Maka semakin dekat dan akrab seorang teman, maka akan semakin senang dan mudah baginya untuk menghasut. 

Tidak masalah jika di menghasut untuk melakukan kebaikan. Namun jika menghasut kepada keburukan, hal tersebut dapat merugikan kita jika kita terbuai hasutannya. Oleh karena itu, hendaknya kita tidak terlalu akrab dengan orang-orang yang sering menghasut kepada keburukan.

2. Jangan Terlalu Percaya

Seorang penghasut biasanya suka mengiming-imingi hal yang menarik kepada orang yang dihasutnya. Terkadang hal yang menarik tersebut hanyalah karangannya belaka. 

Selain itu, mereka juga akan menutup-nutupi dampak buruk dari tindakan yang dia sarankan. Hal ini semata-mata agar orang yang dia hasut menjadi terbuai dan tertarik untuk melakukan apa yang ia inginkan.

Oleh karena itu, hendaknya kita dapat menyaring informasi dan tidak mudah percaya sepenuhnya pada teman penghasut.  Kita harus mencari tahu kebenarannya dari sumber lain.

3. Pegang Teguh Prinsip

Jika memiliki teman dengan kebiasaan buruk dan suka menghasut untuk mengikuti kebiasaannya. Kita tidak boleh terpengaruh dan mengikuti ajakannya.

Kuta harus memegang teguh prinsip kita sendiri. Kita harus menjaga batasan mana yang boleh kita lakukan dan mana yang harus kita jauhi.

4. Mencari Teman Lain

Jika kita mendapat hasutan atau pengaruh buruk dari teman, kita dapat mencari teman lain yang dapat memberikan pengaruh positif pada diri kita. Teman tersebut dapat menjadi penyeimbang agar kita tidak mudah terpengaruh hasutan buruk dari orang lain.

Kita boleh tetap berteman dengan orang yang suka menghasut tersebut, namun masih dalam batas wajar dan tidak mengikuti kebiasaan buruknya. Namun jika dalam menghasut sudah berlebihan, kita dapat menjaga jarak darinya.

Demikianlah 4 tips menghadapi teman yang suka menghasut. Jangan mudah terpengaruh, ya!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak