Seseorang yang sudah mengalami kecanduan akan sesuatu biasanya akan merasa ketergantungan dan sulit untuk terlepas dari hal tersebut. Kecanduan biasanya identik dengan hal-hal yang tidak baik dan seperti merokok, berjudi atau mengonsumsi obat-obatan terlarang.
Nyatanya, dewasa ini, ada begitu banyak hal yang biasa kita lakukan sehari-hari, tapi bisa membuat seseorang kecanduan. Hal ini tentu lebih banyak mendatangkan dampak negatif dibanding manfaat bagi diri kita sendiri.
Mari kita kenali apa saja yang bisa menimbulkan kecanduan, agar kita mampu untuk lebih waspada dan tidak terjebak dalam perilaku berlebih-lebihan.
1. Jajan
Di samping makanan berat, jajan juga menjadi pilihan ketika kita merasa lapar. Namun, jika tidak dikendalikan, keinginan untuk jajan bisa menjadi masalah dan menimbulkan kecanduan. Apalagi, jika kita berada di lingkungan yang banyak beredar pedagang kaki lima, pasti tidak cukup satu jajanan yang dibeli.
Tak sedikit pula jajanan yang bisa dibeli secara daring. Tanpa sadar, kecanduan jajan tahu-tahu bisa membuat uang kita banyak terkuras, juga bisa menimbulkan dampak buruk bagi kesehatan.
2. Belanja daring
Sekarang, kita tidak perlu repot-repot keluar rumah untuk berbelanja. Ada banyak fasilitas belanja daring yang menyediakan berbagai barang. Di satu sisi, hal ini amat memudahkan kita untuk bisa mendapatkan barang yang ingin dibeli tanpa perlu keluar rumah.
Namun, di sisi lain, kita akan lebih mudah dilanda lapar mata. Tanpa terasa, kita terus mengeluarkan uang untuk membeli barang-barang yang sebetulnya tidak begitu kita perlukan.
Misalnya saja, ada sebagian orang yang senang berbelanja pakaian hingga menumpuk di lemari, padahal masih ada banyak baju yang masih bagus dan belum terpakai.
3. Gawai terbaru
Siapa yang tidak senang jika bisa memiliki gawai keluaran terbaru? Kecanduan gawai bukan hanya tentang tidak bisa lepas dari bermain ponsel.
Tak jarang pula, seseorang tak tahan melihat gawai keluaran terbaru dan merasa harus memilikinya, walau gawai yang ia miliki belum rusak, bahkan masih sangat baru dan belum lama dibeli. Jika hal ini terjadi, dapat dikatakan bahwa orang tersebut sudah mengalami kecanduan gawai.
Seseorang yang seperti ini pasti akan merasa sedih atau malu ketika ia tidak mampu membeli gawai terbaru. Padahal, kondisi finansial seseorang pastilah tidak selamanya luang.
4. Gim
Kecanduan gim memang bukan hal baru. Bukan hanya menyebabkan rusaknya kesehatan fisik dan mental, kecanduan gim juga dapat menimbulkan tindak kriminal.
Seseorang sampai bisa mencuri di rumahnya sendiri demi mendapatkan uang untuk bermain gim daring. Belum lagi jika ia sampai malas melakukan hal yang lain, karena hanya ada gim di dalam pikirannya.
5. Media sosial
Bermain media sosial memang mengasyikkan. Acapkali keasyikan kita menggunakan media sosial membuat kita tidak sadar begitu banyak waktu dan kuota internet yang terbuang hanya untuk melihat hal-hal yang sebetulnya tidak begitu membawa manfaat.
Demikian lima hal yang bisa menimbulkan kecanduan. Setiap perbuatan yang berlebihan tidak akan pernah membawa kebaikan. Oleh karena itu, kita harus pandai mengatur dan mengendalikan keinginan kita, agar tidak merugikan diri kita sendiri.