4 Alasan Mengapa Kamu Harus Berhenti Mencari Validasi dari Orang Lain

Hikmawan Firdaus | Dhelvin Agung
4 Alasan Mengapa Kamu Harus Berhenti Mencari Validasi dari Orang Lain
Ilustrasi pria.(Pexels/Gustavo Fring)

Ketika kamu dalam melakukan sesuatu terlalu sering mencari validasi dari orang lain, tentu saja hal tersebut akan menjadi kebiasaan. Padahal, kebiasaan tersebut sebenarnya memang tidak baik untuk dipertahankan. Oleh karena itu, mulai sekarang kamu harus bisa berhenti. Sebab, ada sejumlah alasan yang sebaiknya kamu ketahui.

Berikut ini 4 alasan mengapa kamu harus berhenti mencari validasi dari orang lain.

1. Agar Tidak Kehilangan Jati Diri

Ketika kamu berhenti mencari validasi dari orang lain, hal ini tentu saja bertujuan agar tidak kehilangan jati diri. Sebab, jika kamu selalu membutuhkan validasi dari orang lain. Banyak sekali kerugian yang akan kamu rasakan, salah satunya kamu tidak bisa menjadi diri sendiri. Sebab, kamu selalu menuntut diri sendiri untuk menjadi versi terbaik menurut orang lain.

2. Bisa Menghargai Diri Sendiri

Dengan kamu berhenti mencari validasi dari orang lain, tentu saja hal ini bisa membuat kamu bisa menghargai diri sendiri. Sebab, kamu tidak menjadikan orang lain sebagai penentu keberhasilanmu. Bukan hanya itu, ketika kamu bisa menghargai diri sendiri, maka kamu akan selalu merasa bersyukur. Sebab, dalam melakukan sesuatu kamu selalu fokus pada hasil yang menurutmu baik.

3. Tidak Menghambat Potensi Diri

Alasan selanjutnya agar tidak menghambat potensi diri kamu. Sebab, ketika kamu terus mencari validasi dari orang lain, itu semua hanya akan membuat kamu tidak fokus pada potensi diri yang kamu miliki. Sebab, kamu selalu memikirkan penilaian dari orang lain. Hal ini tentu saja akan membuat kamu rugi, sebab kamu akan kehilangan potensi diri yang belum tentu semua orang memilikinya. Oleh karena itu, agar tidak menghambat potensi diri kamu, maka berhenti mencari validasi dari orang lain.

4. Merasa Lebih Bahagia

Mencari validasi dari orang lain hanya akan membuat kamu merasa lelah, entah itu lelah dalam hal fisik maupun pikiran. Sebab, kamu selalu menuntut diri sendiri untuk meraih hasil yang sempurna menurut orang lain. Akan tetapi, jika kamu bisa berhenti mencari validasi dari orang lain, maka banyak sekali dampak baik yang akan kamu rasakan. Salah satunya kamu akan merasa lebih bahagia dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

Itulah empat alasan mengapa kamu harus berhenti mencari validasi dari orang lain. Oleh karena itu, jika selama ini kamu masih melakukan kebiasaan tersebut. Maka, secepatnya kamu harus berhenti. Agar kamu bisa lebih memahami diri sendiri.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak