Pada momen-momen tertentu ada kebiasaan memberikan kado kepada orang lain. Seperti saat uang tahun dan juga momen lain. Pemberian kado akan lebih bermanfaat jika dipilih dengan cara yang tepat. Termasuk juga kado untuk anak-anak.
Jika kamu akan memberi kado untuk anak, adik, keponakan atau putra-putri teman kamu, ada baiknya kamu menyimak tips berikut ini.
1. Hitung dana
Mungkin kamu mempunyai daftar siapa saja yang perlu kamu beri kado. Lalu kamu bisa memperhitungkan dana yang kamu anggarkan untuk keperluan tersebut. Hal ini agar kamu tidak kesulitan mengatur keuangan bulanan karena terlalu sering ada pengeluaran tak terduga untuk membeli kado.
Namun, hal ini masih bisa bersifat fleksibel tergantung dari penilaian kamu sendiri dalam memutuskan berapa nilai nominal kado dan siapa saja yang ingin kamu beri.
2. Sesuaikan dengan usia
Anak-anak dengan rentang usia yang berbeda tentu memiliki kebutuhan yang berbeda juga. Perhatikan usia si anak agar kado yang diberikan sesuai dan dapat dipergunakan dengan baik.
Jika kamu ingin memberi mainan, perhatikan label usia yang tercantum pada kemasan mainan dan pilihlah yang aman dari bahan beracun yang membahayakan.
3. Pilih yang mengedukasi
Anak-anak memang suka bermain. Tak salah jika kamu ingin memberi kado berupa mainan. Tetapi, akan lebih baik lagi jika kamu memilih kado yang bisa dipergunakan untuk belajar sesuatu yang baru. Kamu juga bisa tetap memilih mainan yang mempunyai kelebihan sekaligus bisa untuk belajar.
Tidak harus mainan yang mahal. Ada banyak mainan edukasi yang sederhana, namun bermanfaat untuk melatih kecerdasan balita misalnya.
4. Bungkus dengan menarik
Kemasan memang pada akhirnya akan dibuka dan mungkin dibuang. Tetapi, cara kamu membungkus kado bisa memberi nilai tambah yang memberi kebahagiaan bagi si anak.
Kamu bisa mencoba membungkus kado dengan bentuk-bentuk yang lucu. Atau kamu bisa memilih kertas kado dengan motif karakter kesukaan si anak.
Empat tips di atas dapat kamu coba. Semoga kado pemberian kamu dapat memberi manfaat bagi si penerima. Berikan senyum terbaikmu saat memberikannya.
Lakukan dengan tulus dan kamu akan merasakan kebahagiaan saat melihat si penerima kado merasa senang. Jangan lupa, anak-anak kebanyakan jujur dalam berekspresi dan bisa merasakan perasaan orang yang berinteraksi dengannya.