Hidup memang terkadang tidak bisa diprediksi. Ada kalanya kamu merasa sudah berada di jalan yang benar dan sesuai dengan keinginan, tapi hidup selalu melemparkanmu pada banyak kekecewaan sampai kamu pun sering bertanya-tanya apakah terus melaju atau berhenti saja.
Jangan menyerah! Menyerah memang mudah, tapi orang-orang yang sudah berhasil mencapai impiannya adalah mereka yang tetap berusaha meski kerap menerima berbagai kepahitan dalam hidup.
Nah, biar kamu gak menyerah, melansir laman InspiringTips, ada beberapa langkah bangkit dari kegagalan yang sedang kamu hadapi. Seperti apa? Mari kita simak baik-baik.
1. Jangan terus-terusan dipikirkan
Kegagalan jika terus dipikirkan bisa menarik banyak kegagalan lain, karena auramu jadi negatif. Cobalah untuk melihat sisi positif atau tindakan konkret seperti apa yang dapat kamu lakukan.
Kamu pun perlu terus mengingat impianmu serta hal-hal menyenangkan apabila cita-cita itu telah tercapai. Hal ini bisa mengalihkan perhatian dari masalah yang sedang dialami, dan menjaga aura tetap positif.
2. Terima kegagalan sebagai sebuah proses
Hindari victim mentality ketika menghadapi kegagalan. Kegagalan merupakan fenomena wajar dalam kehidupan manusia, kok. Jadi, jangan merasa selalu kamu yang tidak beruntung, ya. Hal tersebut hanya bikin kamu tertekan dan sulit maju, lho.
Cobalah terima kegagalan sebagai sebuah proses. Pilihannya ikhlas dengan kegagalan tapi berpeluang mendapat yang kamu inginkan, atau tidak pernah gagal karena tidak melakukan apa-apa dan hanya jadi pengkhayal saja? Tentu kamu gak mau seperti itu, bukan?
3. Jangan berprasangka buruk dulu terhadap kegagalan
Sering kali kegagalan yang kamu alami sebenarnya mengarahkanmu pada jalan yang benar. Sebagai contoh, ditolak masuk di universitas impian ternyata mengarahkanmu pada universitas lain di mana justru potensimu benar-benar maksimal saat belajar di tempat tersebut.
4. Jangan dipendam
Menangis karena gagal bukanlah lemah. Hal itu sangatlah manusiawi, jadi jangan takut untuk mengekspresikan rasa kecewamu selama dalam batas wajar. Justru dengan selalu memendam perasaan malah bikin kamu sulit mengendalikan emosi dengan baik, lho.
5. Berikan ruang untuk pengembangan diri
Hidup manusia itu berproses, lho. Jadi, jangan menuntut dirimu dengan terlalu keras, ya. Kalau memang kemarin gagal karena ada hal yang keliru dilakukan, perbaiki itu dan jadikan ini sebuah pelajaran.
Kegagalan itu pasti pernah dialami oleh siapa pun. Semoga dengan uraian tadi bisa membuatmu cepat bangkit dari kegagalan yang dihadapi, ya. Memang susah, tapi kamu pasti bisa!