4 Alasan Mengapa Seseorang Suka Menceritakan Dirinya Sendiri

Ayu Nabila | Dhelvin Agung
4 Alasan Mengapa Seseorang Suka Menceritakan Dirinya Sendiri
Ilustrasi bercerita. (pexels/Kindel Media)

Mungkin saja kamu pernah menemukan seseorang yang sangat suka menceritakan dirinya sendiri. Hal ini tentu saja mendapatkan banyak pandangan. Sebab, ada sisi negatif dan juga positif yang ingin seseorang tersebut dapatkan. Akan tetapi, seseorang melakukan hal tersebut tentu saja juga karena beberapa alasan.

Berikut 4 alasan mengapa seseorang suka menceritakan dirinya sendiri.

1. Ingin Mendapatkan Pengakuan

Ketika seseorang suka menceritakan dirinya sendiri. Hal ini pasti saja disebabkan karena seseorang tersebut ingin mendapatkan pengakuan dari orang lain. Sebab, dia ingin terlihat hebat di hadapan orang lain. Bukan hanya itu, dia melakukan hal seperti itu juga ingin membuat orang lain terobsesi dengan dia.

2. Mencari Perhatian

Terkadang seseorang menceritakan dirinya sendiri secara detail disebabkan karena dia ingin mencari perhatian. Sebab, dia ingin orang lain yang berada disekitarnya fokus pada apa yang dilakukan. Bukan hanya itu, dengan dia melakukan hal seperti itu dia akan merasa senang. Sebab, dia berpikir bahwa dengan mendapatkan perhatian orang lain akan membuat dia semakin merasa paling istimewa.

3. Agar Tidak Stres

Alasan selanjutnya adalah agar tidak stres. Sehingga, seseorang tersebut suka menceritakan dirinya sendiri. Bukan hanya itu, ketika dia berhasil menceritakan semua tentang dirinya sendiri akan membuat dia merasa lega. Sebab dia berpikir, memendam semua hal hanya akan menyakiti diri sendiri. Sehingga, dia akan mencurahkan semua hal yang ada di hatinya.

4. Membagikan Pengalaman

Dengan menceritakan dirinya sendiri pada orang lain, terkadang seseorang melakukan hal tersebut ingin membagikan pengalaman. Sebab, dia ingin menceritakan semua hal yang sudah pernah dilalui atau dilakukan. Sehingga, dengan dia memberikan pengalaman pada orang lain membuat dia merasa bahwa apa yang dia miliki bisa bermanfaat bagi orang lain.

Itulah empat alasan mengapa seseorang suka menceritakan dirinya sendiri. Oleh karena itu, dalam menanggapi hal tersebut, kamu harus pandai memilah. Sebab, ada sisi negatif dan juga positif yang akan kamu dapatkan. Untuk itu, kamu bisa mengambil sisi positif saja. Sebab, hal tersebut bisa membuat hidup kamu menjadi lebih berkembang.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak