Teman adalah seseorang yang tahu kekurangan dan kelebihan kita. Seorang teman bisa menerima kita apa adanya tanpa perlu embel-embel kelebihan kita. Dalam berteman sebaiknya jangan memilih teman berdasarkan dari klasifikasi yang tidak masuk akal seperti banyak uang, pekerjaan atau tempat sekolah yang keren, dan lain sebagainya.
Tapi sangat diperbolehkan jika kamu mencari teman berdasarkan hobi, pola pikir, atau kesamaan visi dan misi dalam hidup. Karena mempunyai teman yang seperti itu akan membuatmu untuk berkembang. Ada beberapa ciri teman yang patut kamu pertahankan dalam hidupmu.
Berikut 3 ciri teman yang harus ada di hidupmu.
1. Setiap bersama dia, kamu selalu bahagia
Teman akan selalu menjadi salah satu alasan untuk kamu selalu bahagia. Teman akan memotivasimu untuk melakukan hal-hal positif seperti travelling, bercerita, olahraga, dan kegiatan lainnya.
Kamu dan temanmu akan menjalin hubungan pertemanan yang akan langgeng jika terus menerapkan pola pikir dan gaya hidup yang sama. Hal itu akan membuatmu hidup dengan bahagia.
2. Mendukung untuk mengejar impianmu
Ciri teman yang patut dipertahankan adalah teman yang akan mendukungmu untuk mengejar impian. Teman harusnya tidak akan menganggap kamu sebagai saingan.
Selain itu, temanmu akan menjadi orang yang paling bahagia ketika kamu berhasil meraih apa yang kamu mimpikan. Selain dukungan secara moral, temanmu mungkin akan membantu dengan cara apa pun yang bisa dilakukan untuk membantumu. Jika temanmu sudah melakukan hal begitu, kamu juga ya, bantu temanmu.
3. Menjadi tempat curhat terbaik
Teman yang bisa diajak curhat, lalu dia menjaga curhatanmu dengan baik, maka dia patut dipertahankan dalam hidup. Karena tidak semua orang ketika dicurhati akan menjaga curhatan kita.
Selain itu, ketika sedang mengobrol, kamu dan temanmu tidak akan kehabisan topik pembicaraan. Kalian akan membicarakan apa pun mulai tentang kehidupan, hubungan, dan mungkin juga hal receh keseharian kalian selama berjam-jam.
Jika kamu mempunyai teman yang memiliki 3 ciri diatas, kamu wajib mempertahankannya dalam hidupmu. Dia sangat berharga untuk dilupakan.