Buang 7 Kebiasaan Buruk Ini agar Hidupmu Bisa Lebih Damai

Candra Kartiko | Nur Septiani
Buang 7 Kebiasaan Buruk Ini agar Hidupmu Bisa Lebih Damai
ilustrasi kebiasaan buruk (unsplash/@Ketut Subiyanto)

Hidup damai adalah keinginan bagi setiap orang. Merasakan ketentraman tanpa gangguan yang berarti dan menjalani pekerjaan dengan lingkungan yang sehat dan nyaman.

Namun, bagi beberapa orang belum bisa merasakan kedamaian dalam hidupnya. Bisa jadi mereka masih belum menerima keadaan, belum berdamai dengan masa lalu dan masalah-masalah lainnya.

Lain lagi bagi orang yang masih memelihara kebiasaan buruk, tetapi ingin merasakan hidup damai. Mereka telah mengurung dirinya dalam lingkar perbuatannya sendiri. Ini, kan bisa berdampak buruk bagi kehidupan.

Buat kamu yang ingin memulai hidup damai dan tentram, kamu harus membuang kebiasaan-kebiasaan buruk yang masih kamu lakukan. Ini dia 7 kebiasaan buruk yang harus kamu buang mulai dari sekarang!

1. Kebiasaan membandingkan diri dengan orang lain

Kamu pernah melakukan ini? Jika ada teman yang lebih sukses, lebih cantik atau lebih modis, kamu selalu membandingkan dengan diri kamu. Akhirnya kamu merasa insecure dan menilai bahwa kamu tidak ada apa-apanya dan merasa tidak berharga. Plis, semua orang memiliki kelebihan dan keunikannya masing-masing. Buanglah kebiasaan ini dan mulailah fokus mengembangkan diri sehingga memiliki kesuksesan dengan cara sendiri.

2. Belum bisa move on dari masa lalu

Nah, siapa nih yang belum move on dari masa lalu. Baik itu terjebak maupun disengaja, sebaiknya usahakan untuk lupakan hal tersebut. Cobalah melawan ego dan berdamai dengan apa yang sudah lalu. Bertahan memikirkan masa lalu hanya membuat mentok di satu tempat tanpa pernah mau melangkah. Jika kamu masih bingung dengan caranya, nih, kamu bisa mulai dengan melakukan kegiatan-kegiatan positif, mencari pengalaman menyenangkan yang bisa membuatmu mangkir dari kenangan masa lalu.

3. Menuntut diri untuk lebih sempurna

Terkadang saat melakukan sesuatu baik itu pekerjaan hingga urusan penampilan, kita selalu merasa ada yang kurang dan memaksa untuk terlihat sempurna. Hal inilah yang membuat kita terus merasa resah dan hidup tidak tenang. Tahu, kan bahwa kita sebagai manusia memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Kekurangan itu tak bisa kita paksa untuk menjadi hal yang sempurna kecuali ketika kita bisa lapang dada untuk menerimanya.

4. Lingkungan yang toxic

Menjalani keseharian, tak lepas dari komunikasi orang-orang sekitar. Di sekitar rumah kita bertemu dengan tetangga, di sekolah maupun di tempat kerja kita akan bertemu dengan orang-orang yang memiliki karakter berbeda-beda. Ada yang bisa kamu ajak berkompromi, tetapi ada juga yang malah mematikan kepercayaan dirimu. Nah, ini salah satu bentuk lingkungan yang toxic, yang membuat hidupmu terganggu. Kamu harus menjauhi lingkungan seperti ini dengan abai, tutup telinga dan introspeksi diri.

5. Selalu mencari validasi orang lain

Saat telah menyelesaikan sesuatu, kadang muncul perasaan untuk memamerkannya pada rekan dengan maksud untuk mencari pengakuan dan validasi orang lain. Respon yang kamu harapkan adalah pujian-pujian seperti "Wah, kamu memang hebat." Tidak salah, akan tetapi pemikiran seperti ini membuatmu tidak siap dengan kritik atau saran karena kamu merasa bahwa kamu sudah melakukan yang terbaik dan tidak ada yang perlu dibenahi. Bukankah kebiasaan ini akan membuatmu tak damai? Mulai sekarang kamu bisa mencoba untuk menahan diri dari hal tersebut. Bisa, kok kalau kamu mau.

6. Hidup berpedoman pada orang lain

Selain membandingkan diri dengan orang lain, kita juga mungkin masih terbiasa menjadikan hidup orang lain sebagai acuan hidup kita. Apa yang dilakukan orang lain, kita harus selalu mengikutinya. Mulai dari sekarang, sebaiknya buang kebiasaan ini dan bangunlah pedoman hidupmu sendiri, dimulai dengan memahami minat dan kemampuan diri sendiri.

7. Tidak percaya dan meragukan diri sendiri

Menjalani kehidupan ini, seringkali kita merasa tidak percaya diri dan meragukan kemampuan diri sendiri. Akhirnya kita tidak berani melakukan apa-apa lagi dan malas untuk berkarya. Kebiasaan buruk ini seperti menyakiti diri sendiri. Sebaiknya, kamu buang kebiasaan buruk ini dan bentuklah kepercayaan dirimu melalui banyak latihan dan cari teman sharing yang membuatmu lebih bermakna.

Demikian tujuh kebiasaan buruk yang bisa kita ubah agar hidup kita bisa berjalan lebih damai sesuai yang diharapkan.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak