Penting! Ini 5 Cara Membuat Rencana Karir

Hikmawan Firdaus | Diat Anugrah
Penting! Ini 5 Cara Membuat Rencana Karir
Ilustrasi senang bekerja (Pexels/ANTONI SHKRABA)

Rencana karir sangat dibutuhkan dalam bekerja. Hal ini agar perjalanan karir kita menjadi lebih terarah dan jelas. Tidak hanya bekerja lalu pulang atau pindah-pindah pekerjaan tanpa tahu arah dan tujuan yang jelas. 

Selain itu, rencana karir juga dibutuhkan agar kita tidak jalan di tempat, melalaikan ada perkembangan atau kemajuan dari waktu ke waktu. Misalnya mulai dari staff kemudian terus naik. Atau mungkin dari satu bidang pekerjaan ke bidang pekerjaan lainnya.

Namun, membuat perencanaan karir juga gampang-gampang sulit. Karena banyak yang harus kita perhatikan. Baik dari dalam diri kita sendiri maupun dari luar seperti kondisi dunia kerja. 

Untuk itu, berikut ini adalah 5 cara yang bisa kita lakukan untuk membuat perencanaan karir.

1. Kenali Diri Sendiri

Dalam membuat rencana karir, makan kita harus mengenali diri kita sendiri. Ketahui apa yang ingin kita capai, kelebihan, serta kelemahan kita. Hal ini agar perencanaan menjadi lebih mengerucut dan spesifik untuk disusun.

2. Gali Informasi Sebanyak Mungkin

Ketika sudah mengenali diri sendiri, maka kurang lebih kita akan memiliki gambaran dunia kerja seperti apa yang akan kita rambah. Setelah itu, kita harus menggali informasi sebanyak mungkin. 

Misalnya kompetensi yang dibutuhkan, banyaknya lowongan, dan lain sebagainya. Semakin banyak informasi maka semakin mudah kita menyusun rencana karir.

3. Sesuaikan dengan Kapasitas Kita

Setelah mendapat berbagai informasi, kuta kembali ke diri kita sendiri. Dalam informasi tersebut kita akan mengetahui seperti apa kondisi suatu pekerjaan. Misalnya beban kerja, tanggung jawab, risiko, dan lain sebagainya. Hal ini harus kita sesuaikan dengan kemampuan kita.

4. Buat Target yang Spesifik

Setelah mempertimbangkan kemampuan diri dengan informasi yang kita punya. Maka kita perlu membuat target yang spesifik. Misalnya kita ingin berprofesi sebagai dokter. Jangan hanya berencana menjadi orang kaya karena tidak spesifik. 

Target yang spesifik akan membuat kita mudah menentukan langkah dan keputusan kita. Jika masih absurd, tentu kita masih bingung harus berbuat apa.

5. Perhatikan Hal yang Dibutuhkan untuk Mencapai Target

Ketika sudah memiliki target yang spesifik, maka kita harus memperhatikan berbagai hal yang dibutuhkan untuk mencapai target atau tujuan tersebut. Misalnya jika kita ingin menjadi dokter, maka kta perlu sekolah kedokteran. Jika kita ingin menjadi pengusaha kolam lele, maka kita harus mempelajari kemampuan budidaya lele.

Demikian 5 contoh cara yang bisa kita lakukan untuk membuat rencana karir. Selamat mencoba!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak