Rencana karier adalah perencanaan mengenai pekerjaan yang akan kita jalani beserta jenjang kariernya. Hal ini penting bagi kita agar bisa lebih terarah dalam melakukan pekerjaan dan hal-hal yang berkaitan dengannya.
Namun, banyak orang yang belum menyadari pentingnya rencana kerja. Ada pula yang sudah menyadari namun tidak kunjung membuat atau melaksanakannya. Biasanya orang-orang berpikir bahwa kerja asal mengalir saja, asal bekerja saja, toh rezeki sudah ada yang mengatur.
Padahal, jika kita hanya asal bekerja tanpa memiliki perencanaan karier yang jelas, kita bisa tidak mengalami perkembangan. Perkembangan ini kita perlukan agar bisa menjadi lebih baik dari segi ilmu dan kemampuan maupun pendapatan.
Untuk itu, berikut ini adalah 4 pentingnya membuat rencana karier.
1. Memiliki Tujuan yang Jelas
Dengan membuat dan memiliki rencana karier, maka tujuan kita dalam bekerja menjadi lebih jelas. Bahkan lebih baik lagi jika kita sudah membuat perencanaan sebelum lulus kuliah atau sekolah, kita jadi tahu harus melangkah kemana.
Misalnya kita berencana atau memiliki cita-cita ingin memiliki profesi tertentu, maka kita jadi bisa memilih harus melakukan apa saja agar bisa mencapai hal tersebut. Misalnya menempuh pendidikan, mengikuti kursus, melamar ke perusahaan, dan lain sebagainya.
2. Menghindari Kebingungan dan Kecemasan
Jika kita tidak memiliki rencana kerja, terutama ketika baru lulus kuliah atau sekolah, maka kita akan mengalami kebingungan. Kita akan bingung harus melakukan apa.
Kalaupun ingin melamar pekerjaan, kita tidak tahu harus melamar di perusahaan apa dengan posisi apa. Hal ini juga akan menimbilkan kecemasan karena takut mendapat kegagalan.
3. Waktu Lebih Efisien
Jika kita tidak memiliki remcana kerja, maka langkah kita tidak terarah. Kita bisa hanya menjadi kutu loncat di beberapa perusahaan tanpa ada perkembangan. Padahal jika kita memiliki rencana karier, maka langkah kita menjadi terarah sehingga waktu kita tidak terbuang hanya untuk coba-coba.
4. Memiliki Perkembangan
Dengan memiliki rencana kerja, maka kita juga memiliki target sekaligus arah yang jelas dalam melangkah atau bertindak. Hal ini akan membut kita memiliki perkembangan dari waktu ke waktu. Tidak hanya diam di tempat saja.
Demikian 4 pentingnya kita membuat rencana karier. Sudah buat?