4 Kerugian Tinggal di Kos Bebas, Bisa Kurang Nyaman!

Hayuning Ratri Hapsari | Diat Anugrah
4 Kerugian Tinggal di Kos Bebas, Bisa Kurang Nyaman!
Ilustrasi kamar kost (Pexels.com/cottonbro-studio)

Tinggal di kos merupakan pilihan bagi banyak orang, terutama bagi pekerja yang merantau atau mahasiswa yang melanjutkan kuliah di luar kota. Apalagi jika tidak ada saudara atau orang terdekat yang tempat tinggalnya bisa kita tumpangi. Hal ini akan memberikan pengalaman dan berbagai cerita menarik bagi penghuni kos.

Kos bebas memang banyak dicari oleh banyak orang karena menawarkan kebebasan yang luas. Hal ini menjadi daya tarik bagi banyak orang. Meski begitu, tinggal di kos bebas tidak sepenuhnya menyenangkan. Ada beberapa kerugian yang mungkin bisa kita alami jika tinggal di kos bebas.

Berikut ini adalah 4 kerugian tinggal di kos bebas.

1. Penghuni Tidak Teratur

Karena menawarkan dan memberikan kebebasan yang luas bagi penghuninya, maka penghuni kos cenderung bertingkah lebih bebas bahkan banyak yang tidak teratur.

Misalnya sering membawa pasangan tidak sah ke kamar, bercanda sampai malam hari, bahkan mungkin mengonsumsi minuman keras di kos. Hal ini tentu bisa membuat kita merasa tidak nyaman, entah itu karena berbenturan dengan norma yang kita anut atau tingkah mereka memang mengganggu kita.

2. Lebih Berisik

Kebebasan yang diberikan umumnya akan dimanfaatkan oleh para penghuni kos. Salah satunya dalam bertingkah laku setiap harinya. Hal ini sedikit banyak pasti akan berpengaruh pada ketenangan di dalam kos.

Jangan kaget jika kos bebas cemderung lebih berisik dibandingkan kos yang banyak aturannya. Tentu saja hal ini karena penghuninya memiliki kebebasan.

Tidak seperti kos lain yang ada aturan misalnya tidak boleh menerima tamu di atas jam 10 supaya penghuni bisa beristirahat dengan tenang.

3. Banyak Kriminalitas

Karena memberikan kebebasan yang luas, maka hal ini juga membuka kesempatan untuk tindak kriminal lebih terbuka. Hal ini karena pengawasan yang cenderung longgar bahkan mungkin tidak diawasi sama sekali oleh pengelola kos.

Tindak kriminal yang paling sering misalnya konsumsi minuman keras serta obat-obatan terlarang. Hal ini tentu bisa menganggu kenyamanan penghuni lainnya.

4. Harga Lebih Mahal

Karena daya tarik dari kebebasan yang diberikan, maka kos bebas cenderung memiliki harga sewa yang lebih mahal dibanding kos lainnya.

Bahkan tidak jarang kos yang memberikan jaminan bebas dari grebekan aparat keamanan maupun warga sekitar. Dengan jaminan itulah penghuni kos harus membayar sewa yang lebih mahal.

Demikian 4 kerugian yang bisa kita dapat jika memilih tinggal di kos bebas. Masih tertarik mencobanya?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak